Kompas TV regional berita daerah

Pengungsi Bencana Semeru Dapat SIM Gratis dari Polda Jatim

Kompas.tv - 14 Januari 2022, 12:26 WIB
Penulis : KompasTV Jember

LUMAJANG, KOMPAS.TV - Korban bencana awan panas guguran gunung semeru di Lumajang Jawa Timur mendapatkan layanan perpanjangan SIM gratis dari Polda Jatim. Proses perpanjangan SIM dilakukan di 3 tempat dan pelaksanaannya berlangsung selama 3 hari.

Ratusan warga terdampak bencana semeru nampak mengantri untuk mendapatkan layanan perpanjangan sim gratis di alun-alun Kecamatan Pasirian. Bagi warga terdampak, yang SIM nya rusak atau hilang, berhak mendapatkan layanan SIM gratis.

Cara untuk mendapatkannya mudah. Warga akan diverifikasi dulu oleh petugas, apakah benar-benar penyintas erupsi gunung semeru atau bukan. Verifikasi dilakukan melalui identitas atau surat keterangan dari pihak RT, RW atau desa setempat.

Baca Juga: Penyintas Erupsi Semeru Menikah di Tempat Pengungsian

Wadir Lantas Polda Jawa Timur, AKBP Didit Bambang Wibowo mengatakan bahwa program itu bertujuan untuk mempermudah warga yang terdampak bencana semeru.

Layanan perpanjangan SIM gratis dilaksanakan di 3 tempat, yakni di Alun-alun Pasirian, lapangan Desa Penanggal dan Lapangan Candipuro.

 

#Pengungsi #KorbanBencana #GunungSemeru #SIMGratis #PoldaJatim #Lumajang #KompasTVJember



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x