Kompas TV regional update

Ratusan Kasus Omicron di Jakarta, Wagub DKI Persilakan Orang Tua Siswa Pilih PJJ

Kompas.tv - 4 Januari 2022, 09:44 WIB
ratusan-kasus-omicron-di-jakarta-wagub-dki-persilakan-orang-tua-siswa-pilih-pjj
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (3/1/2022). (Sumber: Kompas.tv/HASYA NINDITA)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, mempersilakan orang tua siswa untuk memilih pembelajaran jarak jauh (PJJ) atau tatap muka (PTM) bagi anak-anak mereka.

Pernyataan Riza tersebut disampaikan mengingat jumlah kasus Covid-19 varian Omicron di Jakarta melonjak mencapai ratusan.

Hingga Senin (3/1/2022), jumlah kasus Covid-19 varian Omicron di Jakarta mencapai 162 kasus. Penyebaran virus varian Omicron dinilai jauh lebih cepat daripada varian lain.

"Makanya bagi (peserta) PTM (pembelajaran tatap muka) ini masih ada kesempatan bagi para orangtua yang berkeberatan silakan berkoordinasi dengan sekolah," ucap Riza saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (3/1/2022).

Baca Juga: Akui Revisi Kenaikan UMP DKI Tak Sesuai Peraturan Pemerintah, Wagub Ahmad Riza Jelaskan Alasannya

Meski mempersilakan orang tua siswa untuk memilih, Riza juga meminta agar orang tua siswa mempertimbangkan kejenuhan siswa yang belajar dari rumah selama hampir dua tahun.

Dia juga menyebut bahwa penerapan PTM 100 persen oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sudah sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 4 menteri.

Karena itu, kata Riza, belajar tatap muka tetap terlaksana seperti yang telah diputuskan pemerintah meski penularan Covid-19 masih terjadi.

"Di Jakarta sendiri kasusnya (Omicron) sudah 162 orang," politisi Partai Gerindra ini menegaskan.

Penambahan kasus Covid-19 varian Omicron di Jakarta pada Senin (3/1/2022) sebanyak 27 orang, dengan rincian hasil pemeriksaan Litbangkes Kemenkes sebanyak 15 orang dan 12 orang dari GSI Lab.

Baca Juga: Wagub DKI Ahmad Riza Patria soal Omicron Terdeteksi di Jakarta: Tetap Laksanakan Protokol Kesehatan!

Menurutnya, mayoritas kasus Omicron di Jakarta merupakan kasus impor dari luar negeri.

Oleh sebab itu, dia meminta semua pelaku perjalanan dari luar negeri taat menjalani karantina seperti yang diatur oleh pemerintah pusat.

"Pak Menko Luhut tadi juga sudah menyampaikan hari ini pentingnya karantina, tidak ada lain main-main soal karantina," kata Riza.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x