Kompas TV regional berita daerah

Selama Natal dan Tahun Baru Kegiatan Pembelajaran di Jawa Timur Tetap Berjalan Normal

Kompas.tv - 15 Desember 2021, 18:49 WIB
Penulis : KompasTV Kediri

KEDIRI, KOMPAS.TV - Tren peningkatan kasus Covid 19 selama libur natal dan tahun baru 2020 lalu, menjadi perhatian khusus dinas pendidikan Jawa Timur. Untuk mencegah hal serupa terjadi kini dinas pendidikan Jawa Timur berencana meniadakan libur khusus untuk siswa selama natal dan tahun baru.

Pihak sekolah diminta untuk tetap menggelar pembelajaran secara normal selama natal dan tahun baru. Nantinya selama natal hingga tahun baru para siswa akan masuk sekolah seperti di hari normal.

Selain meniadakan libur khusus, dinas pendidikan Jawa Timur juga mengundur kegiatan pembagian rapor siswa di bulan januari tahun depan. Semua kebijakan tersebut sengaja diterapkan dinas pendidikan Jawa Timur demi membatasi mobilitas siswa yang dapat beresiko pada terjadinya penularan Covid 19.

Selain itu pihak sekolah dan pemerintah daerah juga diminta untuk terus mengawasi para siswanya selama libur natal dan tahun baru. Selain siswa, para guru juga diminta agar tidak berlibur atau cuti selama natal dan tahun baru.

#kediri #dinaspendidikan #libur #natal #tahunbaru #beritakediri



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x