Kompas TV olahraga kompas sport

Klubnya Kaesang Takluk dari PSIM Yogyakarta, Bek Persis: Kami Tak Anti Kritik

Kompas.tv - 16 November 2021, 05:50 WIB
klubnya-kaesang-takluk-dari-psim-yogyakarta-bek-persis-kami-tak-anti-kritik
Aksi pemain Persis Solo, Alberto Goncalves menggocek bola di dalam kotak penalti PSIM Jogja pada lanjutan pekan kedelapan Liga 2 2021-2022 di Stadion Manahan, Solo, Senin (15/11/2021) malam. (Sumber: Tribunnews/Muhammad Nursina)
Penulis : Gading Persada | Editor : Desy Afrianti

SOLO, KOMPAS.TV - Persis Solo, klub yang saham terbesarnya dimiliki Kaesang Pangarep meraih hasil minor setelah kalah 0-1 dari PSIM Yogyakarta dalam lanjutan kompetisi Liga 2 musim 2021-22 di Stadion Manahan Solo, Senin malam (15/11/2021).

Bek Persis, Rian Miziar pun tak tak menampik soal penampilan buruk tim yang berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.

Pada sesi jumpa pers, Rian yang selalu bermain dalam setiap pertandingan Persis bersama stoper naturalisasi Fabiano Beltrame ini bahkan dengan tegas mengatakan, bahwa timnya tidak akan anti kritik, asalkan dengan cara yang baik dan benar.

Baca Juga: Persis vs PSIM: Laskar Sambernyawa Ingin Tampil Tanpa Beban di Derbi Mataram

"Kami semua tidak anti kritik, kritiklah semua yang ada di Persis (Solo) dengan cara yang baik dan benar," kata Rian semalam.

"Karena Persis masih punya peluang ke depan untuk mewujudkan tujuan kita bersama," kata Rian seperti dikutip dari Tribunnews.

Ya, menyusul penampilan buruk Persis, kritikan langsung datang dari sejumlah penggemar tim ini.

Pasalnya, memasang target ‘mati’ harus bisa promosi ke Liga 1, skuad Persis langsung diisi sejumlah pemain bintang musim ini. Terkini adalah mantan pemain Timnas Indonesia Irfan Bachdim yang didatangkan dari klub Liga 1, PSS Sleman.

Baca Juga: Pulang dari Dubai Bareng Presiden, Kaesang Bawakan Oleh-oleh Sponsor untuk Persis Solo



Sumber : Tribunnews


BERITA LAINNYA



Close Ads x