Kompas TV nasional politik

Pengamat Nilai Potensi Golkar dan Nasdem Usung Anies Baswedan di Pilpres Cukup Besar

Kompas.tv - 1 November 2021, 23:04 WIB
pengamat-nilai-potensi-golkar-dan-nasdem-usung-anies-baswedan-di-pilpres-cukup-besar
Potensi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk diusung oleh Partai Golkar dan Partai Nasdem pada Pilpres RI 2024 cukup besar. (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Potensi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk diusung oleh Partai Golkar dan Partai Nasdem pada Pemilihan Presiden (Pilpres) RI 2024 terbuka cukup besar.

Hal itu disampaikan oleh Direktur Eksekutif The Political Literacy Institute, Gun Gun Heryanto, dalam Sapa Indonesia Malam Kompas TV, Senin (1/11/2021).

“Saya melihat potensi (diusung oleh Nasdem dan Golkar) itu ada, besar,” ucapnya.

Analisis Gun Gun tersebut bukan tanpa alasan. Gun Gun menilai sejak awal sudah ada komunikasi yang terbuka antara Partai Golkar dan Partai Nasdem, tepatnya sejak pertemuan antara Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto dengan Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, beberapa waktu lalu.

Analisis selanjutnya adalah kedekatan antara Partai Nasddem dan Anies Baswedan, yang dinilainya akan menjadi jangkar dari kedua partai.

“Ya, itu jangkar itu akan saling ketemu,” jelasnya.

Baca Juga: Cak Imin Sebut Belum Pikirkan Sosok Cawapres di Pilpres 2024

Dia juga berpendapat, nama Anies Baswedan sama halnya dengan nama Ganjar Pranowo, telah menjadi magnet elektoral, yang tentu akan dihitung mempunyai potensi untuk dimajukan.

Meski demikian, pada akhirnya akan melibatkan faktor yang sangat penting dan krusial, antara lain adalah keputusan yang sifatnya aksi reaksi di partai politik.

“Seperti misalnya sekarang kenapa Anies Baswedan menjalin komunikasi dengan Partai Golkar, Partai Nasdem, bahkan dengan partai lain seperti PKS.”




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x