Kompas TV nasional wawancara

Pulang dari Luar Negeri, Selebgram Rachel Vennya Kabur Karantina

Kompas.tv - 17 Oktober 2021, 09:10 WIB
Penulis : Luthfan

KOMPAS.TV - Kabar kaburnya Selebgram Rachel Vennya dari karantina di Wisma Atlet Pademangan, Jakarta Utara, berhembus kencang sepekan terakhir.

Rachel disebut-sebut kabur saat baru menjalani tiga hari karantina setelah tiba dari Amerika. Tak tanggung-tanggung, disebut pula, Rachel kabur dengan bantuan seorang oknum TNI.

Kontan saja, tindakan Rachel tersebut menuai respon berbagai pihak.

Dokter sekaligus influencer, Tirta Mandira Hudhi meminta investigasi dilakukan terhadap kasus kaburnya Selebgram Rachel Vennya saat karantina.

Menurutnya, tindakan tegas harus dilakukan karena bisa menjadi contoh yang buruk bagi pelaku perjalanan dari luar negeri. 

Senada dengan itu, Epidemilog Dari Universitas Indonesia, Iwan Ariawan juga menyayangkan tindakan selebgram tersebut. Menurutnya, apa yang dilakukan Rachel sangat membahayakan orang di sekitarnya.

Sementara itu, Satgas Covid-19 memastikan tindakan Rachel akan menuai sanksi hukum sesuai dengan aturan yang berlaku.

Satgas juga meminta masyarakat yang melakukan perjalanan internasional untuk patuh terhadap protokol kesehatan.

Aturan yang dimaksud adalah Pasal 14 Undang-undang Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular. Dimana sanksi yang dikenakan adalah pidana penjara maksimal satu tahun dan atau denda maksimal 1 juta rupiah.

Tak hanya itu, ada pula aturan dalam pasal 93 Undang-undang Kekarantinaan Kesehatan yang dapat menjatuhkan sanksi pidana penjara maksimal satu tahun, dan atau denda maksimal 100 juta rupiah.

Tak hanya Rachel, oknum TNI berinisial F-S yang diduga membantunya kabur dari Wisma Atlet, kini juga terancam sanksi. Saat ini, oknum TNI tersebut telah dinonaktifkan dari tugasnya sebagai Satgas Covid-19.

Meski namanya ramai diperbincangkan, namun hingga kini belum ada pernyataan apapun dari Rachel Vennya.

Dalam akun Instagram miliknya, Rachel hanya menuliskan permintaan maaf. Namun lagi-lagi tidak ada pengakuan darinya terkait dugaan kabur dari karantina di Wisma Atlet.



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x