Kompas TV regional berita daerah

Polres Karawang Selidiki Penyebab Keracunan Massal

Kompas.tv - 7 September 2021, 22:49 WIB
Penulis : KompasTV Bandung

KARAWANG, KOMPAS.TV, - Tim medis sejumlah rumah sakit dan puskesmas di wilayah Kabupaten Karawang dan Purwakarta terus melakukan pemantauan kondisi korban keracunan masal yang jumlah terus bertambah  meski terus mengalami penambahan korban keracunan namun sebagian besar kondisinya mulai membaik

Mayoritas yang masih dirawat karena mereka mengalami sejumlah gejala keracunan seperti muntah diare dengan intensiatas dalam 12 jam bisa 4 hingga 6 kali serta masih mengalami nyeri pada bagian perut dan dada

Sementara itu upaya polisi untuk bisa mengungkap penyebab pasti keracunan masih terus dilakukan dengan mengambil sampel darah korban muntahan korban serta aor liur korban dan dikirim ke Laboratorium Forensin Polri untuk bisa mengetahui zat zat apa yang menyebabkan keracunan 83 warga tersebut

polisi juga telah memeriksa 13 orang saksi mereka adalah juru masak korban dan warga sekitar

Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klink link di bawah .

IG :https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube :https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter :https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook :https://www.Facebook.com/kompastvjabar/



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x