Kompas TV entertainment selebriti

Saling Laporkan KDRT, Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka Masih Tinggal Satu Rumah Demi Anak

Kompas.tv - 7 September 2021, 08:52 WIB
saling-laporkan-kdrt-jonathan-frizzy-dan-dhena-devanka-masih-tinggal-satu-rumah-demi-anak
Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka yang tengah menjalani proses perceraian. (Sumber: Instagram/@jonathanfrizzy)
Penulis : Dian Nita | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Aktor sinetron Jonathan Frizzy resmi melaporkan balik Dhena Devanka atas kasus dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (6/9/2021).

Meskipun rumah tangga keduanya sedang berada di ujung tanduk, namun Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka mengaku masih tinggal bersama.

Pria yang akrab disapa Ijonk itu mengatakan, masih tinggal satu rumah dengan Dhena dilakukan demi anak.

"Masih. Masih (satu rumah), (alasannya) anak-anak" kata Ijonk di Polres Metro Jakarta Selatan, dikutip dari Kompas.com, Senin (6/9).

Baca Juga: Dhena Devanka Beberkan Alasan Gugat Cerai Jonathan Frizzy

Kendati hubungannya dengan Dhena sedang tidak baik-baik saja, namun Ijonk masih bertanggung jawab sebagai ayah untuk anak-anaknya.

"Ya bagaimana pun juga Ijonk masih berstatus sebagai suami dari saudara DAD dan ayah dari anak-anaknya. Otomatis masih melakukan kewajiban sebagai suami dan ayah bagi anak,” ucap kuasa hukum Jonathan Frizzy, Yohan Kristianto.

Dalam laporan dugaan KDRT, Ijonk membawa sejumlah barang bukti untuk memperkuat dakwaan.

Barang bukti tersebut berupa foto, video, dan rekaman suara.

Baca Juga: Sambutan Saipul Jamil di Televisi Dinilai Berlebihan, KPAI: Bisa Melukai Korban dan Keluarganya

Dalam laporan tersebut Dhena didakwa atas Pasal 44, Undang Undang Nomor 23 tahun 2004, Tentang Penghapusan Kekerasan Dalam Rumah Tangga.

Di sisi lain, Dhena Devanka lebih dulu melaporkan Jonathan Frizzy ke Polres Jakarta Selatan pada 21 Mei 2021.

Beberapa waktu lalu, Dhena juga sudah menyelesaikan pemeriksaan pertamanya dengan menyerahkan bukti-bukti dugaan KDRT.



Sumber : Kompas.com


BERITA LAINNYA



Close Ads x