Kompas TV regional berita daerah

Vaksin In The Sky, Vaksin Covid Sambil Nikmati Pemandangan

Kompas.tv - 26 Juli 2021, 13:36 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Kodam IV Diponegoro bekerjasa dengan PTPN IX dan Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PBHRI) mengadakan vaksinasi massal dengan memilih tempat di Kampung Kopi Banaran, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah. Giat vaksinasi ini mengambil tema Vaksin In The Sky.

Tema Vaksin In The Sky ini diambil sebagai daya tarik. Tak seperti vaksin pada umumnya yang diadakan di rumah sakit maupun tempat yang tertutup. Pada vaksin yang merupakan kerjasama antara Kodam IV Diponegoro, PTPN IX dan PHRI ini memilih tempat terbuka dengan pemandangan alam nan indah yaitu di Kampung Kopi Banaran. Tak hanya melakukan vaksinasi, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan alam dari atas.

Vaksin In The Sky menyediakan 2.000 dosis vaksin, yang dilakukan selama dua hari, Kamis dan Jumat. Pada hari pertama, vaksin diberikan untuk 1.000 orang, mulai karyawan Kopi Banaran dan anggota PHRI se-Kabupaten Semarang. Sementara pada hari kedua dibuka untuk  masyarakat sekitar dan keluarga PTPN IX.

Menurut GM Kampung Banaran, vaksinasi massal ini sebagai bentuk dukungan untuk memerangi dan menghentikan penyebaran Covid-19.

Kegiatan vaksinIin The Sky yang diadakan oleh pelaku pariwisata ini  diapresiasi oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang. Vaksin diyakini merupakan solusi untuk keluar dari pandemi Covid-19.

Di Kabupaten Semarang ada sekitar 4.000 orang pelaku wisata. Targetnya saat PPKM usai, karyawan pekerja wisata sudah divaksin, sehingga dapat menjamin keamanan, kenyamanan, dan kesehatan.

#Vaksinasi #KodamIVDiponegoro #KabupatenSemarang

 



Sumber : Kompas TV Jateng

BERITA LAINNYA



Close Ads x