Kompas TV olahraga kompas sport

140 Ribu Penonton Diizinkan Hadiri F1 GP Inggris

Kompas.tv - 26 Juni 2021, 17:11 WIB
Penulis : Natasha Ancely

KOMPAS.TV - Sirkuit Silverstone diizinkan untuk dihadiri penonton pada gelaran formula 1 pada Juli mendatang.

Sebanyak 140 ribu penonton diizinkan menyaksikan langsung balapan jet darat yang akan diselenggarakan di Sirkuit Silverstone Inggris.

Izin didapat seetelah pihak sirkuit dan Pemerintah Inggris mencapai kesepakatan menggelar keramaian pada masa pandemi covid-19.

"Ini adalah berita fantastis bahwa Silverstone akan menjadi acara berkapasitas penuh, dan ini akan menjadi akhir pekan yang luar biasa dengan ratusan ribu penggemar berada di sana untuk melihat acara Sprint pertama kami pada hari Sabtu dan acara utama pada hari Minggu," kata presiden Formula 1 Stefano Domenicali.

Dukungan penonton jelas merupakan suntikan moral bagi Lewis Hamilton yang membalap di depan publiknya.

Apalagi, saat ini Hamilton tergusur di posisi kedua klasemen pebalap oleh Max Verstappen.

Pada tahun lalu di Sirkuit Silverston balapan berlangsung tanpa penonton rencananya GP Inggris musim 2021 akan digelar pada 18 Juli mendatang.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA


Opini

Arch of Augustus di Rimini

28 April 2024, 07:05 WIB
Close Ads x