Kompas TV regional berita daerah

Menilik Perjalanan 50 Tahun Radio Anak Muda Lintas Zaman di Yogyakarta

Kompas.tv - 2 Juni 2021, 16:11 WIB
menilik-perjalanan-50-tahun-radio-anak-muda-lintas-zaman-di-yogyakarta
Geronimo, radio ikon anak muda lintas zaman ini merayakan ulang tahun yang ke-50 pada 31 Mei 2021. (Sumber: Switzy Sabandar/KOMPAS.TV)
Penulis : Switzy Sabandar | Editor : Deni Muliya

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV- Radio Geronimo FM bukan nama yang asing di Yogyakarta.

Ikon anak muda lintas zaman ini merayakan ulang tahun yang ke-50 pada 31 Mei 2021.

Usia setengah abad tidak bisa dipandang sebelah mata.

Geronimo tidak pernah diam sejak pertama lahir, sedinamis pengikut-pengikutnya yang berlapis.

Generasi demi generasi punya kenangan dengan radio yang berlokasi di Jalan Gayam Yogyakarta ini.

Dulu, saat teknologi belum secanggih saat ini, saling berkirim salam dan meminta lagu dilakukan lewat secarik kertas.

Itu terjadi kira-kira sejak era 70-an sampai awal 2000.

Lalu ponsel GSM mulai marak.

Orang mengirimkan pesan dan meminta lagu melalui SMS.

Di era internet sekarang, pendengar tetap bisa berinteraksi melalui pesan WhatsApp.

“Dari zaman ke zaman kami tetap mempertahankan ini radio anak muda, mulai dari gaya hidup, fashion, semuanya, zaman berubah, kami mengikuti terus,” ujar Helly Beals, Marketing Manager Geronimo FM, di sela-sela peringatan ulang tahun emas Geronimo FM di Yogyakarta, Senin (31/5/2021).

Salah satu yang terasa adalah perubahan nama program, walaupun konsepnya sama.

Misal, dulu pada era 80-90-an ada program Citra Kota yang saat ini berganti nama menjadi Good Morning Youngsters.

Berdasarkan survei AC Nielsen, pendengar radio Geronimo FM didominasi usia 15 sampai 20 tahun, lalu 20 sampai 29 tahun, dan urutan ketiga usia 29 sampai 40 tahun.

Baca Juga: Dipecat Tottenham, Jose Mourinho Banting Setir Jadi Penyiar Radio

Meskipun demikian, ada dua hal yang tidak berubah dari radio Geronimo sejak awal berdiri sampai sekarang.

Yakni sebutan kanca muda untuk menyapa pendengarnya.

Interaksi personal dan kedekatan yang dibangun dengan pendengar juga tidak pernah hilang dari Geronimo.

Gaya bahasa layaknya teman dan nyaris tidak berjarak menjadi kekhasan Geronimo yang akhirnya melahirkan loyalitas pendengar dan komunitas yang terlibat di dalamnya.

Di era pandemi Covid-19, ternyata jumlah pendengar radio Geronimo secara konvensional maupun streaming mengalami kenaikan sampai 20 persen.

Artinya, momen work from home justru membuat orang lebih intens mendengarkan siaran di radio Geronimo.

Dengan jangkauan siaran, Radio Geronimo yang berada di frekuensi 106.1 FM mencakup DIY dan sekitarnya, serta fasilitas streaming yang dapat diakses dari seluruh dunia.

Geronimo FM selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi pendengarnya dan bisa diakses melalui YouTube, Instagram, Twitter, Facebook, serta aplikasi Playstore dan App Store.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x