Kompas TV internasional kompas dunia

Lukisan Winston Churchill Sarat Nilai Sejarah dan Politis Milik Angelina Jolie Terjual Rp 164 Milyar

Kompas.tv - 2 Maret 2021, 23:00 WIB
lukisan-winston-churchill-sarat-nilai-sejarah-dan-politis-milik-angelina-jolie-terjual-rp-164-milyar
"Menara Masjid Koutoubia", lukisan karya perdana menteri Inggris era Perang Dunia ke-2 Winston Churchill yang diberikan bagi Presiden AS waktu itu, Franklin D Roosevelt sebagai kenang-kenangan. Lukisan ini sempat berpindah kepemilikan sebelum akhirnya dibeli oleh Angelina Jolie pada 2011 dan dijual pada 2021.(Sumber: AP Photo / Frank Augstein)
Penulis : Vyara Lestari

LONDON, KOMPAS.TV – Sebuah lukisan lanskap Maroko karya Winston Churchill milik Angelina Jolie terjual dalam lelang pada Senin (1/3) senilai lebih dari 11,5 juta dolar Amerika Serikat (AS) atau setara dengan Rp 164,7 milyar. Dilansir dari Associated Press, penjualan lukisan ini mengalahkan rekor lukisan karya Churchill, sang pemimpin Inggris dalam Perang Dunia II, sebelumnya.

“Menara Masjid Koutoubia” terjual di rumah lelang Christie di London, Inggris senilai 11.590.715 dolar AS atau setara dengan Rp 164,7 milyar. Padahal, lukisan ini sebelumnya diperkirakan terjual di kisaran 1,5 – 2,5 juta poundsterling atau setara dengan Rp 29 – 49 milyar. Rekor harga untuk lukisan karya Churchill sebelumnya berada di bawah angka 1,8 juta pounds, atau setara dengan Rp 35,8 milyar.  

Baca Juga: Lukisan Langka Van Gogh Senilai Rp 138 Milyar Akan Dipamerkan Sebelum Dilelang

Lukisan masjid di abad ke-12 di Marrakesh di Maroko saat senja, dengan Pegunungan Atlas di latar belakangnya, merupakan karya seni yang sarat nilai sejarah sekaligus politis.

Inilah satu-satunya lukisan yang diselesaikan oleh sang perdana menteri Inggris di masa perang selama konflik Perang Dunia ke-2 tahun 1939 – 1945. Churchill menyelesaikan lukisannya setelah Konferensi Kasablanka pada Januari 1943, saat ia dan Presiden AS Franklin D Roosevelt merencanakan kekalahan Nazi Jerman.

Baca Juga: Mengintip Kemewahan Hotel Warsawa, Bangunan Hancur Pada Masa Perang Dunia Ke-2

Kedua pemimpin negara itu mengunjungi Marrakesh setelah konferensi agar Churchill dapat menunjukkan Roosevelt keindahan kota di bagian barat Maroko itu. Churchill lalu memberikan lukisannya pada Roosevelt sebagai kenang-kenangan perjalanan mereka.

Lukisan Churchill lalu dijual oleh putra Roosevelt setelah sang presiden AS itu mangkat di tahun 1945. Lukisan ini sempat berpindah tangan beberapa kali sebelum akhirnya dibeli oleh aktris Hollywood Angelina Jolie dan pasangannya Brad Pitt di tahun 2011.

Baca Juga: Penelitian: Lukisan Gua di Maros Jadi Yang Tertua di Dunia, Berumur 45,500 Tahun

Jolie dan Pitt berpisah di tahun 2016 dan menghabiskan waktu bertahun-tahun dalam proses perceraian, termasuk proses pembagian koleksi seni mereka yang ekstensif.

Jolie dan Pitt resmi bercerai pada 2019 setelah para pengacara mereka meminta putusan bercabang, yang berarti bahwa Jolie dan Pitt dapat dinyatakan sebagai lajang, sementara masalah-masalah lain, termasuk keuangan dan hak asuh anak, tetap ada.

Lukisan Churchill yang termasuk dalam Koleksi Keluarga Jolie, kemudian dijual. Sosok sang pembeli belum diidentifikasi.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x