Kompas TV internasional kompas dunia

Akibat Covid-19 Pariwisata Brazil Rugi 48.7 Miliar Dollar AS Sepanjang 2020

Kompas.tv - 12 Februari 2021, 21:34 WIB
akibat-covid-19-pariwisata-brazil-rugi-48-7-miliar-dollar-as-sepanjang-2020
Seorang siswa sekolah samba Sao Clemente di Rio de Janeiro selfi esebelum memulai tarian pada karnaval dan parade di Rio de Janeiro awal tahun 2020. Karnaval Rio yang sedianya digelar Febuari, diundur ke bulan Juli, namun akhirnya Karnaval Rio 2021 dibatalkan karena pandemi Covid-19 (Sumber: The Atlantic)
Penulis : Edwin Shri Bimo

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.TV - Pariwisata Brazil rugi besar akibat Covid-19, sepanjang tahun 2020 kehilangan potensi pendapatan hingga 48,7 miliar dollar AS, demikian disampaikan Konfederasi Perdagangan, Barang, Jasa, dan Pariwisata Nasional Brasil (CNC) pada Kamis (11/02/2021) seperti dilansir Xinhua, Jum'at (12/02/2021).

Dalam laporannya, CNC mengatakan bahwa angka tersebut mewakili periode antara Maret dan Desember 2020, sejak merebaknya penularan Covid-19 baru di negara tersebut.

Dengan memperhitungkan tahun 2020 secara penuh, total kerugian mencapai sekitar 51,094 miliar dolar AS.

Anggota sekolah samba Barroca Zona Sul sedang menari riang saat ikut serta dalam parade Karnaval di Sao Paulo, Brasil, pada 21 Februari 2020. Karnaval Rio yang sedianya digelar Febuari, diundur ke bulan Juli, namun akhirnya Karnaval Rio 2021 dibatalkan karena pandemi Covid-19 (Sumber: Xinhua/Rahel Patrasso)

Baca Juga: Sedih, Karnaval Rio di Brazil Akhirnya Batal Digelar Tahun Ini Karena Pandemi Covid-19

"Ini kerugian yang sangat besar, dan pemulihan mungkin akan memakan waktu hingga 2022 atau 2023. Kami telah melihat pemulihan pada sektor perdagangan dan agrobisnis, tetapi tidak pada sektor jasa," kata ekonom CNC Fabio Bentes dalam laporan itu.

Pandemi juga menyebabkan hilangnya 397.100 pekerjaan formal di sektor jasa Brasil, turun 13 persen dibandingkan 2019 dan merupakan angka hilangnya pekerjaan yang tertinggi di antara semua sektor perekonomian Brasil.

Untuk 2021, CNC memproyeksikan kontraksi sebesar 9,7 persen di sektor pariwisata Brasil.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x