Kompas TV olahraga kompas sport

Bamford Cetak 1 Gol dan 2 Assist, Leeds United Pupus Harapan Leicester ke Peringkat 2

Kompas.tv - 1 Februari 2021, 07:55 WIB
bamford-cetak-1-gol-dan-2-assist-leeds-united-pupus-harapan-leicester-ke-peringkat-2
Pemain Leeds United Patrick Bamford melepaskan tendangan dibayangi salah seorang pemain Leicester City saat kedua tim bertemu dalam lanjutan Liga Premier Inggris di Kings Power Stadium, Leicester, Senin dinihari WIB (1/2/2021). (Sumber: Twitter.com/official LUFC)
Penulis : Gading Persada

LEEDS, KOMPAS.TV- Laga menentukan pekan 21 Liga Premier Inggris 2020/21 antara Leicester City vs Leeds United berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan The Whites.

Laga yang bertempat di King Power Stadium, Minggu (31/1/2021) atau Senin dinihari (1/2/2021) WIB berjalan sangat intens. Kedua kesebelasan saling jual beli serangan sejak menit pertama.

Leicester racikan Brendan Rodgers sebenarnya sanggup unggul lebih dulu sejak menit 13 ketika Harvey Barnes menaklukkan Illan Meslier.

Tetapi, pertahanan The Foxes tidak sanggup menahan gempuran lini depan Leeds garapan Marcelo Bielsa.

Baca Juga: Leeds United Kalah dari Liverpool, Tapi Performanya Buat Klopp Kagum

Usai Stuart Dallas memaksa laga babak pertama berakhir imbang, Patrick Bamford dan Jack Harrison membenamkan perlawanan Leicester dengan gol-golnya di paruh kedua.

Pujian patut diberikan kepada Bamford yang berkontribusi di seluruh gol Leeds.

Selain membuat gol pembalik keadaan, eks penyerang Chelsea itu mengkreasikan gol-gol Stuart Dallas dan Jack Harrison.

Baca Juga: Liga Inggris: Dua Kali Unggul, MU Harus Puas Diimbangi Leicester City

Kekalahan ini membuat Leicester gagal menyalip Manchester United di peringkat ke-2 yang bermain imbang kontra Arsenal.

Sedangkan Leeds sendiri naik ke posisi 12 dengan 29 poin dari 20 laga.

Susunan Pemain

LEICESTER CITY (4-2-3-1): Kasper Schmeichel; Timothy Castagne, Jonny Evans, Wesley Fofana, James Justin; Youri Tielemans, Nampalys Mendy; Marc Albrighton, James Maddison, Harvey Barnes; Ayoze Perez.

LEEDS UNITED (4-1-4-1): Illan Meslier; Luke Ayling, Liam Cooper, Pascal Struijk, Ezgjan Alioski; Kalvin Phillips; Jack Harrison, Rodrigo Moreno, Stuart Dallas, Raphinha; Patrick Bamford.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x