Kompas TV entertainment film

Sinopsis Film Cell, Saat Sinyal Ponsel Bisa Menginfeksi Manusia

Kompas.tv - 20 Januari 2021, 12:41 WIB
sinopsis-film-cell-saat-sinyal-ponsel-bisa-menginfeksi-manusia
Sinopsis film Cell yang tayang di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.30 WIB. (Sumber: IMDb)
Penulis : Fiqih Rahmawati

JAKARTA, KOMPAS.TV – Bioskop Trans TV akan menayangkan sebuah film horor bertajuk Cell, Rabu (20/1/2021) pukul 21.30 WIB.

Film horor sains ini disutradarai oleh Tod Williams dan merupakan adaptasi dari novel berjudul sama karya Stephen King.

Cell dibintangi oleh John Cusack, Samuel L. Jackson, dan Issabelle Fuhrman dan tayang pertama kali pada 10 Juni 2016.

Cell berhasil mendapatkan rating dengan skor 4.4/10 dari IMDb, 11 persen dari Rotten Tomatoes, dan 38 persen dari Metacritic.

Film berfokus pada tokoh utama bernama Clayton Riddle, seorang seniman yang sedang berusaha memperbaiki hubungannya dengan keluarga.

Ia pun berencana pergi naik pesawat untuk menemui keluarganya. Namun, saat tiba di Bandara Internasional Boston baterai ponselnya habis sehingga tak bisa memberi kabar kepada istrinya, Sharon.

Baca Juga: Sinopsis Film Stand by Me Doraemon 2

Ia pun menggunakan telepon umum. Saat itulah muncul kabar terbaru bahwa sinyal elektronik di seluruh jaringan seluler dunia mengubah pengguna ponselnya menjadi pembunuh yang brutal.

Ia pun memikirkan keluarganya di sana dan berniat tetap pergi menemuinya. Saat ia berjalan ke sebuah gerbong kereta bawah tanah, ia bertemu dengan Thomas McCourt dan orang-orang yang selamat dari infeksi sinyal.

 Orang-orang di sana pun mulai menyusun rencana untuk pergi ke tempat yang lebih aman.

Bagaimanakah perjalanan mereka? Mampukah Clayton bertemu dengan keluarganya?

Saksikan Cell selengkapnya di Bioskop Trans TV malam ini pukul 21.30 WIB.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x