Kompas TV olahraga kompas sport

Lionel Messi Tak Kunjung Tunjukkan Performa Terbaik, Koeman Berikan Pembelaan

Kompas.tv - 7 November 2020, 08:51 WIB
lionel-messi-tak-kunjung-tunjukkan-performa-terbaik-koeman-berikan-pembelaan
Pemain Barcelona, Lionel Messi. (Sumber: Instagram@fcbarcelona)
Penulis : Haryo Jati

BARCELONA, KOMPAS.TV - Penyerang Barcelona, Lionel Messi musim ini belum menunjukkan performa terbaiknya.

Meski sudah mencetak 4 gol di semua ajang, gol tersebut dibuat Messi lewat eksekusi penalti.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman tetap memberikan dukungannya kepada Messi.

Baca Juga: Jacinda Ardern Disumpah Jadi Perdana Menteri Selandia Baru, Tempatkan 8 Perempuan di Kabinet

Dia juga tak khawatir karena apa yang dirasakan Messi sekarang, sama seperti pemain-pemain lainnya.

“Dia adalah pemain yang hebat. Dia memiliki kualitas dan menunjukkannya,” ujar pelatih asal Belanda tersebut dikutip dari Marca.

“Saya tahu dia telah mencetak gol lewat penalti dan selalu memberikan perbedaa. Dia masih pemain yang menentukan. Kami selalu ingin menempatkan dirinya di lapangan dan mampu menyakiti lawan,” tambahnya.

Koeman menegaskan meski tak mencetak gol, Messi merupakan sosok penting yang mampu meningkatkan moral timnya untuk menjebol gawang lawan.

Baca Juga: Kardinal Berusia 90 Tahun yang Diculik Milisi Separatis Akhirnya Dibebaskan

“Dia sangat penting, khususnya di penyerangan. Dia bisa bermain di posisi berbeda, sebagai false nine atau di sayap. Kami selalu menginginkan dia untuk berada di sana. Dia selalu menciptakan masalah untuk lawan,” ujarnya.

Barcelona sendiri sedang mencari kemenangan setelah di 4 pertandingan terakhir La Liga mereka gagal melakukannya.

Tim Katalan terebut berusaha meraih poin penuh saat menghadapi Real Betis di Camp Nou, Sabtu (7/11/2020) malam.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x