Kompas TV regional berita daerah

Masker Gratis dari Polda Aceh

Kompas.tv - 10 September 2020, 19:22 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV- Polda Aceh membagikan 200 ribu masker kepada warga secara gratis. Hal ini bagian dari kampanye pentingnya menggunakan masker.

Secara serantak Polda Aceh membagikan masker kepada warga dengan cara turun ke lokasi keramaian, jalan umum,  pasar dan kawasan publik lainnya.

Baca Juga: IDI Aceh Usul PSBB

Masker ini dibagikan untuk warga yang tidak memakai masker. Selain membagikan masker, personil Polda Aceh juga melakukan sosialisasi penerapan protokol kesehatan pencegahan penyebaran covid 19.

Selain itu, Polda Aceh juga akan menggelar operasi yustisi, upaya pencegahan penyebaran covid 19 dengan cara melakukan kampanye jaga jarak dan hindari kerumunan.

Kapolda Aceh, Irjen. Pol. Drs. Wahyu Widada, M.Phil menjelaskan bahwa untuk penegakan hukum dan penerapan sanksi, polisi masih menunggu peraturan Gubernur Aceh, walikota atau Bupati.

“Polisi akan menjadi pendukung satuan polisi pamong praja dalam penegakan disiplin protokol kesehatan sesudah adanya aturan yang dikeluarkan oleh Gubernur maupun walikota,” Ungkap Kapolda Aceh saat acara apel pasukan.

Kapolda juga berharap gerakan kampanye penggunaan masker untuk warga yang masih abai terhadap protokol kesehatan pencegahan covid 19 ini, dapat menurunkan kasus positif covid 19 di Aceh sekaligus sebagai upaya mencegah penularan penyebaran virus korona yang sangat cepat dan telah mengubah aktivitas kehidupan di masyarakat.

#aceh #maskergratis #poldaacehbagimasker



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x