Kompas TV regional berita daerah

Tarif Swab Mandiri Di Kota Semarang Mengacu Perwali

Kompas.tv - 3 September 2020, 15:58 WIB
Penulis : KompasTV Jateng

SEMARANG, KOMPAS.TV - Rumah Sakit KRMT Wongsonegoro Kota Semarang memiliki fasilitas 131 ruang isolasi, yang terdiri dari ruang PICU, ICU serta bangsal isolasi. Saat pandemi Covid-19, rumah sakit ini juga melayani pemeriksaan swab secara mandiri. Biasanya swab mandiri ini dibutuhkan bagi mereka yang akan melakukan perjalanan dinas, pendidikan, maupun untuk keperluan lain.

Pelayanan swab mandiri bagi warga yang membutuhkan bisa dilayani secara tatap muka maupun dengan layanan drive thru. Hingga saat ini, setidaknya sudah ada sekitar 500 orang yang melakukan test swab mandiri. Sesuai dengan Peraturan Wali Kota Semarang, tarif swab mandiri ini sebesar Rp 1.175.000,- .

Selain memberikan pelayanan swab mandiri, pihak rumah sakit juga melakukan swab secara massal di tempat isolasi yang ada di Kota Semarang. Dari data yang dimiliki pihak rumah sakit, saat ini ada 74 pasien dalam perawatan di bangsal isolasi dan 12 pasien di ruang ICU Rumah Sakit KRMT Wongsonegoro. Sementara di tempat isolasi Diklat Kota Semarang masih ada 16 pasien dalam perawatan, namun kondisinya sudah membaik.

#Tarif #RumahSakitKMRTWongsonegoro #SwabMandiri

 

 

 

 

 



Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x