Kompas TV olahraga kompas sport

Masa Depan Messi di Barcelona Tak Menentu, Penyerang Ini Ingin Ambil Alih Nomor Punggung 10

Kompas.tv - 30 Agustus 2020, 15:04 WIB
masa-depan-messi-di-barcelona-tak-menentu-penyerang-ini-ingin-ambil-alih-nomor-punggung-10
Penyerang Barcelona Martin Braithwaite merayakan gol Lionel Messi saat mengalahkan Eibar 5-0 di Camp Nou, Sabtu (23/2/2020) malam. (Sumber: instagram@fcbarcelona)
Penulis : Haryo Jati

BARCELONA, KOMPAS.TV - Keinginan Lionel Messi untuk hengkang dari Barcelona membuat nomor punggung 10 yang dimilikinya berpeluang berpindah tangan.

Sejumlah nama pun dikabarkan akan mendapatkan nomor keramat ini ketika Messi dipastikan pergi.

Namun, ada seorang pemain yang sangat berhasrat bisa mendapatkan nomor punggung 10 itu ketika Messi hengkang.

Baca Juga: Lionel Messi Ingin Adakan Pertemuan, Barcelona Jual Mahal

Sosok yang dimaksud adalah penyerang Barcelona berkebangsaan Denmark, Martin Braithwaite.

Seperti dikutip dari Marca, mantan penyerang Leganes dan Middlesbrough tersebut telah meminta kepada pihak Barca untuk menggunakan nomor itu jika Messi jadi hengkang.

Braithwaite baru bergabung dengan Barcelona pada Februari lalu dan saat ini masih menggunakan nomor punggung 19.

Baca Juga: Demi Lionel Messi Bertahan, Presiden Barcelona Bersedia Mundur dari Jabatannya

Meski peranannya belum besar, penyerang 29 tahun itu kerap membuat kejutan dan telah memberikan satu gol untuk Barcelona.

Apalagi, dia mampu bermain di beberapa posisi, termasuk sebagai winger. Braithwaite sendiri sempat menggunakan nomor 10 di klub lain.

Dia mengenakannya saat masih membela Middlesbrough. Masa depan Messi yang semakin tak jelas di Barcelona kian santer bergema.

Baca Juga: Ingin Datangkan Lionel Messi, Ini Strategi Manchester City

Tekad sang pemain untuk pindah tampaknya sudah bulat. Messi sempat ingin mengadakan pertemuan dengan Barcelona untuk membahas hal itu.

Messi ingin secepatnya bisa pergi, namun dia masih terganjal dengan klausul pelepasannya yang senilai 700 juta euro atau setara Rp12 triliun.

Namun, pihak Barcelona tampaknya tak mau banyak berbicara jika bukan untuk perpanjangan kontrak. Saat ini, kontrak Messi baru akan berakhir pada musim panas 2021.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x