> >

Viral Half Filter yang Bikin Wajah Glowing di TikTok, Begini Cara Pakainya

Aplikasi | 3 Mei 2021, 18:44 WIB
Tangkapan layar, Kaesang Pangarep juga ikut memakai filter populer Half Filter di TikTok. (Sumber: Tiktok)

SOLO, KOMPAS.TV - Baru-baru ini efek kamera yang menampilkan dua sisi berbeda sedang viral di aplikasi TikTok. Efek atau filter tersebut, dapat membandingkan wajah yang lebih cerah atau glowing dengan yang tanpa filter.

Salah satu penggunanya yaitu Kaesang Pangarep, putra Presiden Joko Widodo, yang mengunggah dirinya menggunakan filter itu.

"Woah," tulis Kaesang dalam unggahan akunnya @_kaesangp, Minggu (02/05/2021) kemarin.

Hingga Senin (03/05/2021) unggahan tersebut telah ditonton sebanyak 10 juta kali dan disukai lebih dari 950 ribu penyuka.

Baca Juga: Taqy Malik Buru Netizen yang Umbar Aurat Sherel Thalib di TikTok

Lantas bagaimana cara menggunakan filter ini?

Melansir dari Kompas.com, untuk pengguna TikTok, cukup mencari filter dengan nama "Half Filter".

Dalam keterangan dari TikTok, filter tersebut telah dipakai lebih dari 440 ribu pengguna dan merupakan efek populer di aplikasi tersebut.

Baca Juga: Polisi Thailand Pangkatnya Diturunkan Setelah Sang Istri Pamer Naik Helikopter Kepolisian di TikTok

Penulis : Danang Suryo Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU