> >

Gmail Luncurkan Fitur Chat untuk Akun Gratis, Ini Cara Aktivasinya

Aplikasi | 5 April 2021, 19:30 WIB
Integrasi Gmail dengan fitur Chat dan Rooms untuk pengguna akun gratis (Sumber: Google)

Pengguna akun gratis Gmail dapat menjajal layanan baru ini di web dan aplikasi Gmail. Dari pantauan KompasTV, layanan ini sudah bisa dicoba di Indonesia. Sayangnya, saat ini hanya pengguna platform Android yang bisa merasakan pengalaman integrasi layanan Google ini.

Baca Juga: Google Meet di iOS Dukung Grid View, Segera di Android

Berikut cara mengaktifkan integrasi Gmail dengan fitur Chat dan Rooms:

Android

  • Buka aplikasi Gmail
  • Klik menu Pengaturan
  • Pilih akun yang dipakai
  • Lalu klik menu “Chat (Early Access)” yang ada di bawah menu “General”
  • Pilih “Try it”
  • Setelah itu aplikasi akan terbuka ulang, dan menampilkan tampilan baru Gmail.

Web

  • Kunjungi laman mail.google.com/mail/u/0/#settings/chat
  • Pada opsi “Chat”, pilih “Google Chat (Early Access)”
  • Klik “Save Changes”, lalu web akan me-refresh otomatis dan menampilkan tampilan baru Gmail.

 

Penulis : Gempita Surya Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU