> >

3 Strategi Realme Rebut Pangsa Pasar AIoT 2021 di Indonesia

Gadget | 6 Februari 2021, 15:00 WIB
Realme Exclusive Store di Cibinong City Mall. (Sumber: Dok. Realme Indonesia/Kompas.com)

Realme juga membagikan Smart Connectivity dan Smart Price dari strategi produk AIoT miliknya, di mana Smart Scenarios sendiri akan menghadirkan Smart Health untuk perangkat wearable, serta Smart Entertainment untuk smart audio dan smart TV.

Untuk Smart Connectivity, realme akan tetap berpegang pada strategi 1+4+N. Dalam arti kata lain, smartphone realme akan tetap menjadi hub untuk 4 kategori perangkat pintar, sedangkan 'N' di sini mewakili komitmen realme untuk menghadirkan beragam aksesoris lainnya. Untuk Smart Price, realme akan menghadirkan lebih banyak segmen harga di setiap produk utama AIoT sehingga anak muda dapat memiliki lebih banyak pilihan produk di kelas entry-level, mid-range, dan high-end.

Terakhir namun tak kalah pentingnya, realme akan memperkuat strategi Channel mereka sebagai strategi paling utama pada tahun ini. Agar perangkat realme AIoT dapat diakses oleh anak muda di Indonesia, realme memperkuat kehadirannya di berbagai channel e-commerce ternama di Indonesia.

Baca Juga: Smartphone Murah Realme C3 Dibanderol Sejutaan, Spesifikasinya Lumayan juga

Untuk channel offline, realme Official Store di Indonesia dikatakan akan memberikan pengalaman hands-on yang langsung dan nyata bagi masyarakat Indonesia.

Realme berencana untuk membuka lebih dari 100 realme Official Store pada tahun 2021 agar masyarakat dapat merasakan dan menggunakan produk realme, memastikan bahwa produk tersebut sempurna dan sesuai untuk mereka.

 

Penulis : Fadhilah

Sumber : Kompas TV

Tag

TERBARU