> >

Neraka Epic! Inilah Hero yang Paling Sering di Pick Tier Epic!

Games | 15 Januari 2021, 19:16 WIB
Hero-hero mobile legend favorit di tier Epic (Sumber: mobilelegends.com)

Miya

Miya merupakan hero yang kurang lebih sama dengan Layla. Sangat kuat di late game dan lemah di early game. Meski mempunyai escape skill melalui ultimate-nyaTurbo Stealth, bukan berarti Miya bisa lepas dengan mudah dari ganking musuh.

Maka dari itu, user marksman seperti Miya harus mempunyai map awareness yang baik agar terhindar dari ganking musuh. Dengan begitu, Miya bisa farming untuk membeli item dan memperkuat hero.

Apabila Miya gagal farming, maka di late game pun akan jadi susah karena Miya merupakan marksman yang sangat membutuhkan item.

Odette

Combo Johnson-Odette masih menjadi combo hero favorit di tier Epic. Ultimate-nya Swan Song menjadi pasangan terbaik Rapid Touchdown-nya Johnson.

Jika mendapat Johnson yang pro, tentu akan lebih memudahkan Odette membantu untuk memenangkan team fight.

Namun, Swan Song dari Odette merupakan skill yang bisa digagalkan dengan crowd control. Maka dari itu, user Odette harus tahu kapan “masuk” ke dalam war sehingga ultimate dari Odette yang memiliki range cukup luas tidak sia-sia.

Zilong

Sebelum revamp, Zilong bisa dibilang bukan hero yang masuk ke dalam META.

Kini, Zilong sudah cukup bisa digunakan apabila hero fighter yang lebih kuat seperti Thamuz, Khaleed, Yuzhong terkena banned saat draft pick atau digunakan lawan.

User Zilong di tier Epic kebanyakan tidak mengetahui game play yang benar dari Zilong dan malah sering menjadi Zilong feeder. Padahal Zilong bisa sangat membantu saat team fight dan kuat di late game.

Itulah para hero yang sering di-pick di tier Epic. Sebenarnya masih ada banyak hero lain yang sering di-pick juga. Antara lain: Alucard, Sun, Hanabi dll.

Nama-nama itu akan dibahas di artikel selanjutnya. Tungguin, ya!

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Eddward-S-Kennedy

Sumber : Kompas TV


TERBARU