> >

Unik! Tanpa Kubah, Masjid Ini Berbentuk Kabah

Berita daerah | 5 Mei 2020, 12:21 WIB

PALU, KOMPAS.TV - Di kota Palu, Sulawesi Tengah, terdapat sebuah masjid unik berbentuk ka'bah.

Desain  interior di dalam masjid pun cukup menarik  untuk membuat jemaah muslim beribadah secara nyaman.

Sayangnya karena adanya pembatasan beribadah untuk pencegahan penyebaran virus corona, masjid ini pun sementara belum difungsikan, untuk beribadah secara berjemaah.

Jika pada umumnya mesjid dibangun dengan kubah di atasnya, berbeda halnya dengan mesjid yang ada di kota Palu ini.

Masjid ini dibangun berbentuk ka'bah.

Karena uniknya ini, para jemaah umat muslim tak hanya menjadikannya sebagai rumah ibadah.

Tetapi juga mengabadikan foto bangunan.

Saat ini, mesjid yang berlokasi di jalan Serikaya, kecamatan Palu Barat, masih dalam tahap renovasi. Jemaahnya pun hanya warga sekitar.

Menurut ketua yayasan Masjid Baitturahim, Abdul Rahim Gajang, awalnya mesjid ini hanya berupa saung.

Namun karena banyaknya warga sekitar yang memanfaatkan sebagai rumah ibadah, pada tahun 2016  saung itu pun direnovasi menjadi mesjid berbentuk dari ka'bah.

Di Indonesia, baru ada 3 bangunan masjid yang berbentuk ka'bah yaitu di Subang Jawa Barat, Makassar dan juga di Kota Palu.

Sayangnya karena pandemi virus corona, membuat masjid unik ini harus dibatasi penggunaannya secara berjemaah. 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU