> >

316 Pekerja Asal Italia Tiba di Bali dan Tak Dikarantina, Ini Penjelasan Otoritas Pelabuhan

Berita daerah | 2 April 2020, 12:07 WIB
Obyek wisata Tirta Gangga, Desa Ababi, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, Bali. (Sumber: KOMPASTV/KARANGASEM KD)

Pemeriksaan berupa cek suhu, wawancara terkait apakah pernah sakit dan ke mana saja riwayat perjalanannya. Lalu, semuanya dilakukan rapid test virus corona dan hasilnya semunya negatif.

“Jadi, hasil dari keseluruhan pemeriksaan mereka dinyatakan sehat dari rapid test. Jadi, semuanya clear, ya. Aman," kata dia.

 

Lucky menambahkan, mereka tetap diwajibkan untuk isolasi mandiri di rumahnya masing-masing setibanya di Bali. Saat isolasi mandiri ini mereka tetap diawasi di wilayahnya masing-masing.

Sebelumnya diberitakan, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Provinsi Bali, Ida Bagus Ngurah Arda mengatakan, ratusan pekerja itu diperiksa saat tiba di Bandara Ngurah Rai, Bali. 

Suhu tubuh ratusan ABK itu diperiksa oleh petugas kesehatan. Juga pemeriksaan menggunakan alat rapid test.

"Begitu tiba di kedatangan mereka diperiksa oleh petugas kesehatan pelabuhan dan dilanjutkan rapid test. Hasilnya negatif dan tidak masuk karantina," kata Arda.

Penulis : Tito-Dirhantoro

Sumber : Kompas TV


TERBARU