> >

WNA di Bali Tewas di Atas Motor, Setelah Diperiksa Ternyata Positif Corona

Berita daerah | 22 Maret 2020, 00:52 WIB
Ilustrasi suasana petugas dari RS Wangaya melakukab evakuasi terhadap bule yang meninggal dunia di trotoar Jl. Imam Bonjol Denpasar. (Sumber: Tribun Bali/Zaenal Nur Arifin)

"Ternyata WNA ini positif Covid-19. Jadi ada penyakit lain yang berkontribusi menyebabkan kematiannya," Made Indra dalam keterangan tertulis, Sabtu (21/3/2020).

Tim Satgas penanggulangan Covid-19 melalui tim surveillance sedang melakukan tracing. Saat ini tim mendapat satu orang WNA yang melakukan kontak dekat dan dari sana tim mengali informasi lebih lanjut.

Saat ini, jenazah WNA itu masih berada di RSUP Sanglah Denpasar. Pemerintah Provinsi Bali masih berkoordinasi dengan konsulat jenderal negara asal WNA positif corona tersebut.

Baca Juga: PDP asal Lumajang Meninggal Dunia, Keluhkan Demam hingga Flu setelah Pulang Umrah

Penulis : Johannes-Mangihot

Sumber : Kompas TV


TERBARU