> >

Satu Orang Dikabarkan Tewas dalam Bentrokan 2 Kelompok Massa di Bitung

Sulawesi | 26 November 2023, 16:54 WIB
Ilustrasi bentrokan atau perkelahian (Sumber: Tribunnews)

MANADO, KOMPAS.TV  - Bentrokan antara dua kelompok masyarakat di di Kelurahan Maesa, Kecamatan Bitung Timur, Sabtu (25/11/2023) sore, dikabarkan mengakibatkan seorang korban tewas.

Mengutip pemberitaan Kompas.id, bentrokan tersebut diduga akibat adanya provokasi terkait dukungan terhadap Palestina dan Israel.

Kompas.TV telah mencoba menghubungi AKBP Tommy Souissa melalui pesan WhatsApp untuk mengonfirmasi kabar tentang adanya korban meninggal dunia dan identitasnya, namun hingga berita ini ditulis belum memberi respons.

Peristiwa bentrokan terjadi saat salah satu kelompok massa menggelar acara budaya dalam rangka peringatan ulang tahun salah satu organisasi kemasyarakatan.

Saat itu mereka berpawai keliling kota, dan rencananya akan ditutup pada pukul 19.30 Wita dengan doa untuk perdamaian dunia.

Namun, saat melakukan pawai tersebut, kelompok itu bertemu dengan kelompok lain yang menggelar unjuk rasa bela Palestina.

Baca Juga: Menko Polhukam Mahfud MD Angkat Bicara Soal Kericuhan di Bitung Sulut

Diduga akibat adanya provokasi, dan menuding bahwa kelompok massa yang melakukan pawai merupakan pendukung Israel, terjadilah bentrokan.

Dengan adanya laporan bahwa satu orang meninggal dunia dalam bentrok tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara, dan tokoh masyarakat serta agama segera menyerukan perdamaian.

Petugas keamanan juga telah berjaga dengan mengerahkan pasukan gabungan di daerah Maesa seusai bentrokan terjadi.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.id


TERBARU