> >

Ungkap Belasungkawa, Heru Budi Sebut Gembong Warsono Abangnya: Saya Merasa Kehilangan

Jabodetabek | 14 Oktober 2023, 10:39 WIB
Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono, Sabtu (14/10/2023). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan ucapan belasungkawa atas meninggalnya Ketua Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono Sabtu (14/10/2023).

"Turut berduka cita atas berpulangnya sahabat saya, abang saya, Pak Gembong Ketua Fraksi PDIP DKI Jakarta," kata Heru di Jakarta, Sabtu.

Heru mengaku sudah mengenal almarhum Gembong sejak lama, bahkan sebelum dirinya menjabat sebagai Pj Gubernur DKI.

"Beliau adalah saya kenal lama, sosok yang baik, bekerja keras, dan memperjuangkan hak-hak masyarakat Jakarta," ujarnya.

"Saya merasa kehilangan," imbuhnya.

Baca Juga: Kabar Duka, Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono Meninggal Dunia

Kepala Sekretariat Kepresidenan sejak 2017 itu pun mengaku bertemu terakhir kali dengan Gembong pada dua minggu yang lalu.

"Turut berduka cita atas nama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Semoga keluarga yang ditinggalkan tabah," ujarnya.

Heru menyebut, dirinya memiliki banyak kenangan baik bersama almarhum. Gembong, kata dia, kerap memberikan saran dan gagasan kepada dirinya.

"Kenangan positif banyak sekali, memberikan saran, pemikiran, sebelum saya jadi Pj juga saya sudah kenal beliau," ungkapnya.

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU