> >

Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya Tinjau Tanaman Gambir Sebagai Indikasi Geografis Muba

Berita daerah | 28 Januari 2023, 16:10 WIB
Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya, melihat langsung kondisi perkebunan Gambir di desa Toman Kecamatan Babat Toman Kabupaten Musi banyuasin, Sumatera Selatan. (Sumber: Humas Kanwil Kemenkumham Sumsel)

Lebih lanjut, Kakanwil Ilham meminta kepada Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin agar terus berupaya menjaga, dilakukan regenerasi, sehingga tanaman gambir akan melahirkan hak ekslusif dan manfaat ekonomi bagi pemegangnya, serta memiliki potensi turut andilnya dalam peningkatan perekonomian daerah dan nasional.

Pada kesempatan itu, Kakanwil Ilham didampingi Kadisdagperin Muba, Azizah mengunjungi Rumah Gambo Muba yang terletak di Jl. Kol. Wahid Udin Kel. Soak Baru Sekayu.

Turut Mendampingi Kakanwil Dalam Kesempatan tersebut, Kepala Lapas Sekayu Ronald Heru Praptama, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, Yenni, Kepala Sub bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual, Yulkhaidir, beserta jajaran Sub Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual.

Penulis : KompasTV-Palembang

Sumber : Kompas TV Palembang


TERBARU