> >

Polisi Periksa Dukun Selidiki Pembunuhan Iwan Budi, PNS Saksi Kasus Korupsi yang Jasadnya Dibakar

Hukum | 2 November 2022, 05:45 WIB
Polisi masih mencari seorang pegawai negeri sipil (PNS) Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Semarang Paulus Iwan Boedi Prasetjo (51), yang hilang selama sepekan. (Sumber: Istimewa via Kompas.com)

SEMARANG, KOMPAS.TV - Polisi masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus pembunuhan terhadap Iwan Budi Paulus, pegawai negeri sipil atau PNS yang menjadi saksi kasus korupsi di Bapenda Kota Semarang, Jawa Tengah.

Dalam melakukan upaya penyelidikan, polisi memeriksa sejumlah saksi. Salah satunya seseorang yang berprofesi sebagai dukun berinisial MK.

Baca Juga: Respons Tangis & Kesaksian Ibu Yosua, Putri Candrawathi: Saya Bisa Rasakan Apa yang Dialami

Kasat Reskrim Polrestabes Semarang AKBP Donny Lumbantoruan menjelaskan alasan pihak kepolisian memeriksa dukun berinisial MK itu dalam kasus pembunuhan Iwan Budi yang jasadnya dibakar di kawasan Pantai Marina Semarang.

Menurut dia, dukun berinisial MK tersebut muncul dalam percakapan antarsaksi yang berhubungan dengan tewasnya korban Iwan Budi.

"Saksi dukun ini terkait dengan permohonan untuk menjabat di suatu jabatan tertentu," kata AKBP Donny di Semarang, Jawa Tengah, Selasa (1/11/2022).

Berkaitan dengan jabatan tersebut, Donny mengatakan bahwa korban awalnya diduga direkomendasikan untuk posisi yang dimaksud.

Baca Juga: 3 Saksi Pembunuhan Iwan Budi Masuk Perlindungan LPSK, Wakil Ketua: Mereka Melihat Terduga Pelaku

Meski demikian, Donny tidak menjelaskan soal jabatan yang berkaitan dengan kematian Iwan Budi tersebut.

Sementara itu, Kepala Bapenda Kota Semarang Indriyasari yang merupakan atasan almarhum Iwan Budi tidak bersedia ditemui untuk dimintai konfirmasi berkaitan dengan dugaan jabatan yang dimaksud.

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU