> >

BNPB: 16 Desa di Pandeglang Banten Terendam Banjir, 1.165 Rumah Terdampak

Peristiwa | 2 Maret 2022, 12:26 WIB
Salah satu titik banjir di Labuan, Pandeglang, Selasa (1/3/2022) (Sumber: Tangkapan layar Twitter Polres Pandeglang)

Dalam rangka penanganan bencana, BPBD dan tim gabungan terus melakukan evakuasi, kaji cepat dan terus berkoordinasi dengan pihak terkait agar penanganan dapat dilakukan dengan baik.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan terjadi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang untuk wilayah Kabupaten Pandeglang pada hari ini (2/3) dan Kamis (3/3) besok.

Tak hanya itu, hujan juga diprediksi turun dengan intensitas sedang hingga lebat disertai kilat/petir dan angin kencang di sebagian wilayah Provinsi Banten.

Menyikapi masih adanya potensi hujan intensitas sedang hingga tinggi tersebut, BNPB mengimbau kepada pemerintah daerah dan masyarakat agar tetap waspada khususnya jika terjadi hujan intensitas tinggi dengan durasi panjang atau lebih dari satu jam.

Abdul mengimbau pada masyarakat di sekitar lereng tebing agar mewaspadai potensi gerakan tanah, dan masyarakat di sepanjang aliran sungai agar mewaspadai kenaikan debit air yang berpotensi menyebabkan banjir.

Baca Juga: Ratusan Rumah Warga di Pandeglang Terendam Banjir dengan Ketinggian Air Hingga 2 Meter!

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU