> >

Begini Penjelasan Pemilik tentang Rumah Ratusan Juta yang Dibongkar dengan Alat Berat

Sosial | 6 Februari 2022, 14:32 WIB
Pembongkaran rumah milik S di Kabupaten Ponorogo menggunakan alat berat. (Sumber: Kompas.com/Muhlis Al Alawi)

PONOROGO, KOMPAS.TV – Seorang perempuan asal Ponorogo, Jawa Timur, berinisial S(40) merobohkan rumahnya menggunakan alat berat pada Kamis (3/2/2022).

Rumah seharga sekitar Rp300 juta tersebut terletak di Desa Kedungbanteng, Kecamatan Sukorejo, Ponorogo.

S menceritakan pada Kompas.com, mengenai alasannya merobohkan rumah yang dibangunnya bersama sang suami, P (35) sebelum mereka bercerai.

Menurut S, suaminya selingkuh, dan dia memilih untuk bercerai. Kemudian dia merobohkan rumah yang telah dibangun berdua.

Baca Juga: Tak Hanya Sekali, Pria dari Ponorogo Sering Lakukan Penganiayaan terhadap Ibu yang Sudah Lansia!

"Sengaja saya ratakan. Saya kesal karena orang ketiga (selingkuhan suaminya)," kata S.

Perceraian itu, lanjut perempuan berusia 40 tahun tersebut, berawal saat ia merantau dan bekerja di Jakarta.

Kala itu, suaminya tinggal di Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur.

Keduanya kemudian membangun rumah, yang selesai pada tahun 2017.

Rumah tersebut, menurut S tidak pernah ia tinggali. Sebab dirinya lebih sering berada di Jakarta. Dia menempati rumah itu hanya saat lebaran.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Purwanto

Sumber : Kompas.com


TERBARU