> >

Ini Alternatif yang Disiapkan Pemkab Sleman soal PTM 100 Persen jika Kasus Covid-19 Terus Meningkat

Peristiwa | 26 Januari 2022, 19:16 WIB
Ilustrasi pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen. (Sumber: Kompastv/Ant/Akbar Nugroho Gumay)

SLEMAN, KOMPAS.TV - Pemerintah Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta siapkan solusi alternatif terkait pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen jika kasus konfirmasi positif Covid-19 terus menunjukkan kenaikan.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sleman Harda Kiswaya membenarkan bahwa dalam beberapa hari terakhir, kasus Covid-19 di wilayahnya terus bergerak naik.

"Ya memang beberapa hari ini ada kecenderungan jumlah kasus Covid-19 di Sleman bergerak naik. Kami ada beberapa alternatif untuk kelanjutan PTM 100 persen, kalau gejala terus merebak," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Sleman Harda Kiswaya di Sleman, Rabu (26/1/2022) seperti dikutip Antara.

Namun begitu, Harda menyatakan, sebelum menerapkan alternatif itu, pihaknya masih menunggu perkembangan lebih lanjut.

"PTM 100 persen ini pelaksanaan mengacu SKB tiga menteri dan Peraturan Gubernur DIY, jadi nanti akan ditentukan kebijakan PTM 100 persen yang tepat agar tidak bertentangan dengan aturan yang ada," katanya.

Adapun alternatif yang akan diterapkan Pemkab Sleman jika kasus Covid-19 terus meningkat, yaitu PTM 100 persen dengan dua sif. 

Baca Juga: Positif Covid-19, Bupati Sleman Tetap Pimpin Rapat Koordinasi

Artinya, masing-masing sif akan dihadiri oleh sebanyak 50 persen siswa pada waktu pagi dan siang.

"Kemungkinan akan ada dua sif, 50 persen masuk pagi dan 50 persen masuk siang atau sore, sehingga tetap 100 persen," tuturnya.

Kendati demikian, Harda berharap, kasus Covid-19 di Sleman tidak terus bertambah dan dapat kembali terkendali.

Penulis : Nurul Fitriana Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Antara


TERBARU