> >

Fakta-fakta Tabrakan Beruntun Tewaskan 4 Orang di Sumedang, Berawal dari Kelalaian Sopir Truk

Peristiwa | 8 November 2021, 06:52 WIB
Kecelakaan akibat kelalaian sopir merenggut empat nyawa di Tanjakan Sanur, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Minggu (7/11/2021). (Sumber: Kompas.com/Aam Aminullah)

"Korban Listiani merupakan pengendara sepeda motor Honda Scoopy nomor polisi Z 2733 AAC," tutur Dedi.

Korban tewas lainnya bernama Iyah Sariah (50), ibu rumah tangga, warga Dusun Cikandang RT 03/02, Desa Raharja, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang.

"Korban Iyah dibonceng sepeda motor Honda Scoopy," tutur Dedi.

Selanjutnya, Rina Anggraeni (17), pelajar, warga Dusun Pandaysari RT 01/01, Desa Kutamandiri, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, juga menjadi korban tewas akibat kecelakaan itu.

"Korban Rina dibonceng sepeda motor Suzuki Satria FU," sebut Dedi.

Selain empat korban tewas, tiga korban lain mengalami luka ringan, yakni Muhammad Ridwan (29), warga Dusun Margamekar RT 03/12, Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Pengendara sepeda motor Honda Vario. Titin Supriatin (20), warga Dusun Margamekar RT 02/12, Desa Hegarmanah, Kecamatan Jatinangor, Kabupaten Sumedang.

Pengendara sepeda motor Suzuki Smash. Korban luka lainnya yang dibonceng sepeda motor Honda Vario, belum diketahui identitasnya.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Jalan Raya Bandung-Sumedang, 3 Orang Tewas di Tempat

Korban tewas dan luka berada di rumah Sakit AMC Cileunyi, Kabupaten Bandung. Sementara kasus kecelakaannya ditangani langsung Satuan Lalu Lintas Polres Sumedang.

3. Korban akan Hadiri Pernikahan

Gilang Mohammad Faridhansyah, seorang korban selamat, mengatakan korban meninggal dunia dalam peristiwa kecelakaan tersebut merupakan rombongan yang akan menghadiri pernikahan temannya.

"Ya, mau ngantar pernikahan teman di wilayah Jatinangor," kata Gilang dilansir dari TribunJabar.id.

Gilang menyebutkan peristiwa tersebut terjadi saat ia bersama temannya hendak memberhentikan kendaraan yang melaju dari arah Sumedang menuju Bandung dengan tujuan untuk mendahulukan kendaraan rombongan pengantin.

"Ada dua sepeda motor yang diparkirkan di tengah jalan untuk menyetop dulu kendaraan yang melaju dari arah Sumedang. Hal ini karena rombongan pengantin mau masuk ke ruas jalan," ujarnya.

"Saat kami menyetop, ada tiga mobil minibus yang berhenti."

"Namun tiba-tiba truk tronton tersebut menerobos seperti hilang kendali," ujar Gilang.

Gilang menambahkan, saat kejadian ia berhasil menyelamatkan diri.

"Alhamdulillah, saya selamat, tapi pacar saya yang bernama Rina Anggraeni (17) meninggal dunia di lokasi kejadian," tuturnya.

Lokasi kejadian terpantau tengah diguyur hujan dengan intensitas ringan. Tabrakan beruntun itu terjadi di Tanjakan Sanur, Tanjungsari, Sumedang, Jawa Barat, Minggu (7/11/2021).

Penulis : Hedi Basri Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU