> >

Polisi Berlakukan One Way di Jalur Puncak, Lalu Lintas Terpantau Mulai Padat

Peristiwa | 20 Agustus 2020, 09:14 WIB
Ilusrasi kendaraan memadati jalur wisata Puncak, Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (15/8/2020). Volume kendaraan menuju kawasan wisata Puncak Bogor pada libur panjang akhir pekan itu tinggi dan bertumpuk (Sumber: KOMPAS.com/YULIUS SATRIA WIJAYA)

BOGOR, KOMPAS.TV - Polres Bogor mulai menerapkan sistem one way sejak pagi ini pukul 07.00 WIB.

Baca Juga: Pantauan Udara Arus Lalu Lintas Jelang Libur Panjang

Langkah itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan atau kepadatan lalu lintas pada libur panjang hari ini, Kamis (20/8/2020) hingga akhir pekan. 

Libur panjang hingga akhir pekan itu (long weekend) dimanfaatkan banyak orang untuk pulang kampung dan berlibur.

Sebagaimana diketahui, hari ini merupakan libur Tahun Baru Islam 1442 Hijriah dan lusa ditetapkan pemerintah sebagai libur cuti bersama.

Kepadatan mulai tampak di jalur Puncak, Jawa Barat, pada Kamis pagi ini, terutama di simpang Gadog, Bogor.

Hal tersebut nampak dari unggahan akun Twitter resmi TMC Polres Bogor. 

"Saat ini jalur puncak proses one way arah atas dari Jakarta menuju Puncak," demikian dikutip dari akun Twitter resmi TMC Polres Bogor.

Kini jalur menuju puncak sudah sepenuhnya diberlakukan sistem one way. 

Baca Juga: Jelang Libur Panjang Akhir Pekan, Baharkam Polri Pantau Arus Lalu Lintas ke Luar Jakarta

Penulis : Deni-Muliya

Sumber : Kompas TV


TERBARU