> >

Hasil Final Thomas Cup 2024: Indonesia Makin Kritis, Tertinggal 0-2 dari China usai FajRi Takluk

Badminton | 5 Mei 2024, 19:28 WIB
Foto ilustrasi. Ekspresi ganda putra Indonesia, Fajar Alfian (kiri) dan Muhammad Rian Ardianto, usai mengalahkan pasangan Taiwan, Lee Yang dan Wang Chi-lin, dalam semifinal Thomas Cup 2024 di Chengdu, Sichuan, China, Sabtu, 4 Mei 2024. Kekalahan FajRi (Fajar/Rian) di partai kedua membuat Indonesia makin tertinggal 0-2 atas tuan rumah China pada final Thomas Cup, Minggu (5/5) petang WIB. (Sumber: AP Photo/Ng Han Guan)

CHENGDU, KOMPAS.TV - Tim bulu tangkis putra Indonesia makin kritis untuk mengejar ketinggalan 0-2 atas tuan rumah China pada final Piala Thomas 2024, Minggu (5/5) petang WIB.

Hal ini tak terlepas dari hasil partai kedua, yakni ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto atau FajRi takluk dari wakil China Lian Wei Keng/Wang Chang lewat rubber game.

Bertanding di di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, FajRi tumbang dengan skor 18-21, 21-17, 17-21.

Gim pertama berlangsung selama 17 menit yang penuh dengan ketegangan. Skor terus berubah dan kedua pasangan berusaha keras untuk mengejar dan menyamakan skor. 

Momentum menegangkan muncul ketika pasangan China meminta challenge atas shuttecock dari Indonesia yang mereka anggap keluar lapangan. Setelah wasit melihat ulang rekaman video, bola tersebut akhirnya dinyatakan keluar, mengubah skor menjadi 16-16 untuk China.

Baca Juga: Link Live Streaming Final Thomas Cup 2024 Indonesia vs China: Ginting akan Jadi Pembuka Duel

Walaupun skor sempat imbang 18-18, pasangan China kemudian tampil sangat agresif untuk memenangkan gim pertama dengan skor 18-21.

Fajar/Rian memberikan respons yang kuat dalam gim kedua, berhasil menyamakan skor menjadi 1-1.

Pertarungan tetap sengit dan ketat dalam perebutan angka, namun permainan ganda Indonesia terlihat semakin membaik seiring berjalannya pertandingan. Pada saat skor mencapai 15-13 untuk keunggulan Indonesia, Fikri bahkan mendapat kartu kuning dari wasit.

Meskipun demikian, Fajar/Rian berhasil menutup gim kedua dengan skor 21-17.

Penulis : Kiki Luqman Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU