> >

Manchester United Butuh Rp1,6 Triliun untuk Boyong Victor Osimhen atau Goncalo Ramos

Sepak bola | 18 Januari 2023, 20:37 WIB
Striker Napoli, Victor Osimhen usai mencetak gol ke gawang Cagliari dalam laga pekan 26 Liga Italia 2021-22, Selasa (22/2/2022) di Sardegna Arena. (Sumber: football-italia.net)

Selain MU, Arsenal dan Newcastle United juga memasukkan Osimhen dalam daftar belanja mereka di musim panas. 

Dengan banyaknya minat kepada Osimhen, Napoli tampaknya bakal kesulitan untuk mempertahankan penyerang andalannya itu. 

Napoli sendiri telah memasang harga untuk Osimhen 130 juta pounds, tapi diyakini bakal melepasnya jika ada klub yang membayar 100 juta pounds.

Manchester United juga mengamati situasi Goncalo Ramos yang bisa menjadi alternatif apabila gagal mendapatkan Osimhen. 

Striker Portugal, Goncalo Ramos mencetak hattrick dalam laga 16 besar Piala Dunia 2022 kontra Swiss di Stadion Lusail, Rabu (7/12/2022). (Sumber: Twitter FIFA World Cup)

Pemain berusia 21 tahun menarik perhatian saat mencetak hat-trick bersama Portugal dalam kemenangan 6-1 atas Swiss di Piala Dunia 2022.

Tahu bahwa pemainnya menjadi incaran tim besar, menurut outlet Portugal O Jogo, Benfica sedang berupaya untuk memperpanjang kontrak Ramos yang berakhir pada 2025 mendatang. 

Dengan kontrak baru yang lebih panjang, nilai klausul pelepasan Ramos pun akan meningkat dari yang sekarang 105 juta pounds. 

Manchester United pun harus bergerak cepat jika ingin mendatangkan Goncalo Ramos karena Paris Saint-Germain juga menaruh minat dengan sang striker.  

Baca Juga: Striker Muda Portugal Goncalo Ramos Bikin 3 Rekor Baru di Piala Dunia 2022!

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Purwanto

Sumber : Daily Mail


TERBARU