> >

Kunjungi Indonesia, FIFA Pastikan Bantu dan Dukung PSSI

Sepak bola | 11 Oktober 2022, 21:20 WIB
FIFA Development Project Coordinator Niko Nhouvannasak saat melakukan diskusi bersama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan. (Sumber: PSSI.org)

JAKARTA, KOMPAS.TV - FIFA memastikan akan memberi bantuan dan dukungan penuh kepada PSSI dalam upaya melakukan pembenahan di sepak bola Indonesia. 

Hal ini diungkapkan FIFA Development Project Coordinator Niko Nhouvannasak saat melakukan diskusi dengan sejumlah perwakilan PSSI. 

Diskusi tersebut dilakukan Niko bersama Ketua Umum Mochamad Iriawan, Waketum Iwan Budianto, Sekjen Yunus Nusi, dan Wasekjen Maaike Ira Puspita.

"Kedatangan FIFA ke Indonesia untuk memastikan dukungan dan bantuan kepada PSSI,’’ kata Niko dikutip dari laman resmi PSSI, Selasa (11/10/2022). 

Kedatangan Niko ke Jakarta juga untuk mengumpulkan data dan memeriksa situasi yang terjadi pada saat insiden di Stadion Kanjuruhan.

Ia berharap, dengan bantuan dari FIFA, kompetisi sepak bola di Indonesia bisa segera kembali bergulir. 

Baca Juga: PSSI Bantah Tak Diajak Kolaborasi dengan FIFA dan Pemerintah: Ada Suratnya, Collaboration with PSSI

‘’Kami (FIFA dan PSSI) sedang menyusun rencana aksi yang konkrit dan timeline, untuk memastikan seluruh persiapan berjalan dengan tepat agar kompetisi di Indonesia segera bergulir lagi," ucapnya. 

Nantinya, dukungan FIFA juga akan terus berlanjut saat Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023 tahun depan. 

Sebelumnya, pemerintah Indonesia melalui Presiden Joko Widodo telah mengumumkan akan membentuk tim dengan FIFA untuk membenahi sepak bola di Indonesia. 

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU