> >

Suporter PSS Sleman Meninggal Dunia, PT LIB: Kami sangat Prihatin dan Sesalkan Kejadian Ini

Kompas sport | 3 Agustus 2022, 15:28 WIB
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita. Meninggalnya suporter PSS Sleman mendapatkan perhatian tersendiri oleh operator kompetisi PT LIB. (Sumber: PSSI)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru atau LIB Akhmad Hadian Lukita menyampaikan rasa prihatin dan bela sungkawa terhadap suporter PSS Sleman yang meninggal dunia, Tri Fajar Firmansyah.

Tri Fajar Firmansyah menjadi korban dari kericuhan suporter yang terjadi di Yogyakarta jelang pertandingan Persis vs Dewa United dalam pekan perdana Liga 1 2022-23, Senin (25/7/2022) pekan lalu. 

Sejatinya, Fajar tidak terlibat dalam kericuhan suporter tersebut.

Dirinya menjadi korban salah sasaran amarah oknum suporter tak bertanggung jawab. 

Pada saat kejadian, Fajar sedang bekerja sebagai juru parkir di swalayan Mirota Kampus Babarsari, Sleman. 

Namun, dirinya malah menjadi sasaran amukan suporter dan mendapatkan luka di bagian kepala. 

Kendati sempat dioperasi dan dirawat intensif selama 8 hari, nyawa Fajar tidak tertolong. 

Baca Juga: Fajar, Korban Tewas Salah Sasaran Buntut Kericuhan Suporter Dikenal Sosok Baik

Fajar menghebuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Hardjolukito, Selasa (2/8/2022) siang WIB kemarin. 

"Kami sangat prihatin dan menyesalkan kejadian tersebut dan saya pribadi menyampaikan turut berduka cita," ucap Akhmad Hadian Lukita, dikutip dari BolaSport. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

Sumber : Bolasport.com


TERBARU