> >

Marselino Ferdinan, Jenderal Lapangan Timnas U19 yang Pernah Sejajar dengan Gavi Barcelona

Kompas sport | 7 Juli 2022, 12:46 WIB
Marselino Ferdinan, gelandang serang Timnas Indonesia (Sumber: Kompas.com/Suci Rahayu)

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Marselino Ferdinan, jenderal lapangan Timnas U19 yang cedera dalam laga Piala AFF U19 saat Indonesia melawan Thailand pada Rabu (6/7/2022), pernah disejajarkan bersama motor serangan Barcelona, Gavi.

Keduanya sama-sama masuk dalam 60 Best Young Talent 2021 versi The Guardian.

John Duerden, kolumnis sepakbola Asia untuk The Guardian, dalam laporan itu mengutip Aji Santosa yang berstatus juru taktik Persebaya.

"Setelah melakukan debutnya untuk Persebaya hanya dua hari pasca ulang tahunnya yang ke-17, dan menjadi yang termuda yang pernah tampil untuk klub, Aji Santoso mengatakan 'masa depan remaja itu sangat cerah selama dia terus bekerja keras'," kata Duerden.

Di antara nama pesepakbola dunia yang sempat masuk nominasi penghargaan The Guardian yakni Ansu Fati dari Barcelona (2019), Mason Greenwood dari MU (2018) dan Vinicius Junior dari Real Madrid (2017).

Baca Juga: Jadwal Malaysia Masters 2022: Fajar/Rian Ditantang Wakil Thailand, The Daddies Lawan Pasangan China

Terlepas dari itu, Marselino hingga kini juga sudah mendulang berbagai penghargaan. Pemain kelahiran Jakarta itu sempat diganjar Goal of The Month Liga 1 November 2021 dan Best Young Player Liga 1 2021.

Menariknya lagi, di usia 17 tahun Marselino sudah bermain untuk tiga level Timnas Indonesia, meliputi U19, U23 dan level senior.

Gelandang serang milik Persebaya itu debut bersama Timnas senior asuhan Shin Tae Yong pada 27 Januari 2022, ketika Indonesia melawan Timor Leste di ajang FIFA Matchday.

Sementara merujuk pada data Transfermarkt, Marselino telah menyumbang 2 gol dari 8 laga bersama Timnas U23, serta 1 gol dari lima penampilan bersama Timnas senior.

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU