> >

Pelatih Bangladesh: Timnas Indonesia Punya Kans Lolos Piala Asia 2023, Mereka Tim Kuat

Kompas sport | 2 Juni 2022, 19:57 WIB
Pelatih Timnas Bangladesh, Javier Cabrera (kiri) memberikan keterangan kepada pewarta dalam konferensi pers sebelum pertandingan persahabatan FIFA kontra Indonesia di Bandung, Selasa (31/5/2022). (Sumber: Antara Foto)

BANDUNG, KOMPAS.TV - Pelatih Bangladesh, Javier Cabrera menyebut Timnas Indonesia memiliki kans untuk lolos ke Piala Asia 2023. 

Komentar tersebut dilontarkan Cabrera usai laga FIFA Matchday antara Indonesia vs Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (1/6/2022) malam WIB. 

Dalam laga tersebut, Bangladesh sukses meredam lini serang Garuda dan memaksakan hasil imbang tanpa gol. 

Kendati demikian, Cabrera menganggap Indonesia adalah tim yang kuat dan memiliki potensi lolos ke Piala Asia 2023. 

Baca Juga: Hadapi Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Bisa Belajar dari Singapura

"Saya rasa Indonesia tim yang kuat, banyak pemain muda bertalenta. Apalagi para pemain sayap yang terus mencari ruang dengan kecepatan," sebut Cabrera, dikutip dari Kompas.com. 

"Indonesia tim kuat dan punya kesempatan lolos ke Piala Asia," pungkasnya. 

Seperti diketahui, baik Bangladesh dan Timnas Indonesia akan melakoni laga Kualifikasi Piala Asia 2023. 

Indonesia sendiri tergabung di Grup A bersama tuan rumah Kuwait, Yordania, dan Nepal. 

Baca Juga: PSSI Pertimbangkan Kans Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023 Gantikan China

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas.com


TERBARU