> >

Soal Sirkuit Formula E di Jakarta, Begini Kesan Para Pembalap

Kompas sport | 2 Juni 2022, 19:51 WIB
Penampakan trek Formula E dari sisi Ancol Beach City Mall, Kamis (19/5/22). (Sumber: Hasya Nindita/Kompas.tv)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah 29 pembalap Formula E 2022 yang datang dari 11 tim, akan saling mengadu kecepatan di Sirkuit Formula E Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC). 

Menurut jadwal, Formula E di Jakarta akan berlangsung pada Sabtu (4/6/2022). 

Berbeda dengan negara lain, baru kali ini ajang Formula E digelar di sebuah sirkuit balap.

Sebelumnya, Formula E memang sering menggelar balapan di jalanan kota. 

"Sebelumnya kami balapan di jalanan, bukan sirkuit. Tetapi, sirkuit ini dalam kota yang mana merupakan inti dri Formula E, ada di dalam DNA kami," sebut Co-Founder Formula E, Alberto Longo. 

Adapun para pembalap mengaku antusias dengan sirkuit Formula E di Jakarta ini. 

Baca Juga: Inilah Kondisi H-2 Gelaran Formula E Jakarta, dari Sirkuit sampai Panggung Hiburan Musik

Melansir situs web resmi FIA Formula E, berikut adalah sejumlah kesan yang disampaikan para pembalap soal Sirkuit Formula E di Jakarta: 

Alexander Sims (Tim Mahindra Racing)

"Di Jakarta ada banyak tikungan yang mengalir satu dengan yang lain. Ini berarti penting untuk menguasai aspek mengemudi dengan cepat dan mempertahankan ritme."

"Mengacau di salah satu tikungan dan Anda akan membuang seluruh lap!." 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Deni-Muliya

Sumber : FIA Formula E


TERBARU