> >

AFC Cup 2022 Zona ASEAN Segera Dimulai, PSM & Bali United Main Kapan?

Kompas sport | 24 Mei 2022, 12:34 WIB
Bali United resmi menjadi juara BRI Liga 1 musim 2021/2022. (Sumber: Twitter @BaliUtd)

SOLO, KOMPAS.TV - Jadwal AFC Cup 2022 zona ASEAN akan berlangsung mulai 24 Juni 2022. Dalam kompetisi strata kedua antarklub se-Asia ini, Indonesia diwakili Bali United dan PSM Makassar.

Bali United yang datang sebagai kampiun Liga 1 2019, kali ini tergabung di Grup G bersama Kaya FC (Filipina), Kedah FA (Malaysia) dan Visakha (Kamboja).

Adapun PSM Makassar selaku pemenang Piala Liga Indonesia 2019 berada di Grup H bersama Kuala Lumpur (Malaysia) dan Tampines Rovers (Singapura).

Mendekati partai pertama, Stefano Cugura selaku juru taktik Bali United terus memantau calon lawan. Klub berjuluk Serdadu Tridatu dijadwalkan tanding perdana pada 24 Juni 2022 lawan Kedah FA, wakil Malaysia.

“Saat ini mereka berada di posisi keempat klasemen Liga Malaysia. Kami harus melihat performa mereka pada waktu mendekati hari pertandingan melawan kami,” ungkap pelatih yang akrab disapa Teco, via laman resmi Bali United.

Baca Juga: Drawing Kualifikasi Piala Asia U17 & U20 Hari Ini, Indonesia Masuk Pot Unggulan, Cek Calon Lawannya

Pada hari yang sama, wakil Indonesia lainnya, PSM Makassar, ikut bersiap melawan Kuala Lumpur pada 24 Juni 2022.

Juku Eja lekas mendatangkan Everton Nascimento, amunisi baru yang didatangkan selepas Liga 1 musim ini berakhir. Legiun asing itu digaet dari Al Hidd, klub level atas kompetisi Liga Bahrain.

"Dia [Everton] datang lebih awal agar lebih cepat beradaptasi untuk persiapan AFC Cup," ungkap Bernardo Tavares, pelatih PSM, via instagram resmi klubnya.

Terlepas dari itu, jelang bergulirnya  AFC Cup 2022 zona ASEAN, babak fase grup zona lain sudah lebih dulu berjalan. Sejauh ini Grup A, B, C dan D yang dihuni klub Timur Tengah telah melewati 2 matchday.

Penulis : Rofi Ali Majid Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU