> >

AS Roma vs Lazio: Menang 3-0, Jose Mourinho Puji Tammy Abraham

Kompas sport | 21 Maret 2022, 05:30 WIB
Striker AS Roma, Tammy Abraham (kanan) dan Nicolo Zaniolo. (Sumber: Twitter @ASRomaEN)

Kendati mampu memenangkan laga derbi dan memperbaiki peringkat di papan klasemen, Mourinho menilai sulit bagi AS Roma untuk menembus empat besar. 

Terlepas dari hal itu, Mourinho juga memberikan pujian kepada pencetak dua gol AS Roma, Tammy Abraham. 

“Saya tahu dia memiliki potensi untuk melakukan lebih banyak lagi. Bukan hanya gol, tetapi cara dia menekan, bertarung, mengejar, mempertahankan bola, yang bahkan tidak dia lakukan saat melawan Vitesse," kata Mourinho. 

"Saya menuntut banyak dari Tammy karena saya tahu apa yang bisa dia berikan."

Susunan Pemain

AS Roma (3-4-2-1): 1-Rui Patricio; 23-Mancini, 6-Smalling, 3-Ibanez; 2-Karsdorp, 4-Cristante, 27-Sergio Oliveira (17-Veretout 81'), 59-Zalewski (5-Vina 74'); 7-Pellegrini (52-Bove 87'), 77-Mkhitaryan; 9-Abraham.

Lazio (4-3-3): 1-Strakosha; 77-Marusic, 3-Marchi, 33-Acerbi, 23-Hysaj (29-Lazzari 52'); 21-Milinkovic-Savic, 6-Lucas Leiva (32-Cataldi 65'), 10-Luis Alberto; 7-Felipe Anderson (18-Romero 65'), 17-Immobile, 9-Pedro.

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Football Italia


TERBARU