> >

AC Milan Yakin Boyong Divock Origi dari Liverpool Secara Gratis

Kompas sport | 17 Maret 2022, 20:45 WIB
AC Milan optimis bisa mendatangkan penyerang Liverpool Divock Origi secara gratis di musim panas. (Sumber: Twitter @LFC)

JAKARTA, KOMPAS.TV - AC Milan yakin bisa mengamankan kesepakatan untuk striker Liverpool Divock Origi musim panas ini.

Pemain internasional Belgia itu semakin sulit mendapat tempat utama di Anfield setelah kedatangan Luis Diaz.

Meski begitu, Origi sejatinya memang tidak pernah menjadi skuad inti selama delapan tahun kariernya bersama Liverpool.

Namun Origi selalu memainkan peran penting sebagai pemain cadangan The Reds dan bahkan seringkali menjadi pahlawan bagi tim.

Salah satu aksi paling heroiknya adalah saat memimpin barisan penyerang Liverpool melumat Barcelona dengan skor 4-0 di Liga Champions musim 2019.

Di musim ini pun, Origi masih memberikan kontribusinya sebagai seorang striker dengan mencetak 3 gol ketika diberi kesempatan bermain saat Liverpool krisis penyerang.

Namun dengan fitnya kondisi Diaz, Mohamed Salah, Sadio Mane, Roberto Firmino, Diogo Jota, dan Takumi Minamino, membuat jasa Origi tak lagi terlalu dibutuhkan oleh Jurgen Klopp.

Klopp pun mengisyaratkan akan melepas beberapa pemainnya, terutama di lini depan, yang dianggapnya terlalu gemuk sehingga sulit untuk membuat semua pemain bahagia.

Baca Juga: Demi Luis Diaz, Liverpool Bakal Jual Takumi Minamino dan Divock Origi

“Tidak mungkin dengan ukuran skuad yang sekarang kita tetap seperti ini bersama-sama," kata Klopp dikutip dari talkSPORT, Kamis (17/3/2022).

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : talkSPORT


TERBARU