> >

Nicolas Anelka Sarankan Kylian Mbappe Hengkang dari PSG

Kompas sport | 5 Juli 2021, 21:36 WIB
Penyerang PSG, Kylian Mbappe merayakan gol ke gawang Barcelona. (Sumber: twitter.com/championsleague)

PARIS, KOMPAS.TV - Penyerang Paris Saint-Germain (PSG) disarankan legenda timnas Perancis, Nicolas Anelka untuk segera hengkang ke klub lain apabila ingin meraih gelar-gelar individu macam Ballon d'Or. 

Masa depan Mbappe bersama PSG sendiri belum menemui titik terang. Kontraknya hanya tersisa hingga akhir Juni 2022. 

Pada awal Januari 2022, Mbappe akan berstatus bebas trasnfer. Artinya, klub yang akan membeli Mbappe tidak harus membayar lebih kepada PSG. 

Melansir situs transfermarkt, Mbappe adalah pesepakbola dengan nilai transfer tertinggi, yakni 160 juta euro. 

Baca Juga: PSG Didesak Tak Usah Mainkan Mbappe jika Menolak Perpanjangan Kontrak

Klub-klub macam Real Madrid sudah tidak merahasiakan ingin menggaet penyerang berusia 22 tahun tersebut. 

Bersama PSG musim 2020/21, Mbappe mencetak 42 gol di semua kompetisi, tetapi gagal mempersembahkan trofi Ligue 1 ataupun Liga Champions. 

Lain itu, Mbappe menjadi kambing hitam kegagalan Perancis di Euro 2020 setelah kegagalan mengeksekusi penalti. 

Anelka menyarankan Mbappe harus pindah dari PSG jika ingin sukses. 

"Jika Anda ingin penghargaan besar, Anda harus hengkang dari PSG suatu saat nanti. Anda tidak bisa mengatakan telah berkompetisi dengan yang terbaik jika masih di PSG," tulis Anelka di The Athletic. 

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU