> >

Prediksi Coppa Italia, Inter Milan Vs AC Milan: Derbi Panas Demi Harga Diri Kedua Tim

Kompas sport | 26 Januari 2021, 14:27 WIB
Lautaro Martinez diapit dua pemain AC Milan (Sumber: tribunnews.com)

MILAN, KOMPAS.TV – Derbi panas akan tersaji di babak perempat final Coppa Italia antara Inter Milan vs AC Milan, Rabu (27/1/2021) dinihari WIB.

Tak melulu soal menang kalah, Derbi Della Madoninna ini menjadi pertaruhan harga diri bagi kedua tim. Kemenangan pun hanya jadi opsi hasil yang harus di raih untuk dipersembahkan kepada fans.

Inter Milan yang dalam satu dekade terakhir tanpa trofi, akan mencoba berusaha meraih gelar di Coppa Italia dengan mengalahkan AC Milan.

Baca Juga: Udinese vs Inter Milan: Conte Diusir, Nerazzuri Hanya Bermain Imbang

"Kami bermain untuk bisa lolos, kami menghormati kompetisi ini," kata Pelatih Inter Milan, Antonio Conte kepada RAI seperti dilansir dari Football Italia.

"Kami tertinggal dua gol pada derby terakhir, dan besok kami harus lebih klinis dan punya tekad. Itu akan sangat penting. Milan bukan hanya Ibra (Ibrahimovic)," beber mantan pelatih timnas Italia itu.

AC Milan pun kurang lebih sama dengan Inter Milan dalam hal puasa gelar. Sejak terakhir memenangi Scudetto pada 2010-2011 lalu, skuat Rossoneri belum juga lagi meraih gelar juara.

Kemenangan di Coppa Italia apalagi melawan rival berat, tentu akan mengangkat moral tim untuk mengakhiri dahaga akan trofi.

"Coppa Italia adalah kompetisi terpisah, yang lebih berpotensi berakhir dengan sudden death baik 90 menit atau 120 menit. Ini adalah pertandingan tunggal," kata pelatih AC Milan, Stefano Pioli. 

"Ini kompetisi berbeda yang sangat kami perdulikan, tapi liga cerita yang berbeda. Derby berikutnya akan berlangsung bulan depan dengan pertandingan lain yang tak kalah penting sebelumnya. Ini perempat final yang krusial, kami harus menghadapinya dengan cara terbaik," beber Pioli. 

Penulis : Rizky-L-Pratama

Sumber : Kompas TV


TERBARU