> >

64 Kepsek SMP Kabupaten Inhu Riau Ramai-Ramai Mengundurkan Diri, Tertekan Dana BOS?

Peristiwa | 15 Juli 2020, 11:15 WIB
Ilustrasi: suasana belajar MTs Lubuk Kilangan. 64 Kepsek SMP Se-Kabupaten Inhu Riau Mengundurkan Diri, Tertekan Dana BOS? (Sumber: Kompas.com)

PEKANBARU, KOMPAS.TV - Sebanyak 64 Kepala SMP Negeri se-Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, ramai-ramai mengundurkan diri dari jabatannya.

Kabar pengunduran diri para kepala sekolah Inhu ini muncul saat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indragiri Hulu (Inhu) memberikan izin untuk memulai sekolah tatap muka di kelas, setelah lebih dari empat bulan siswa belajar dari rumah.

Saat dikonfirmasi, Plt Kepala Disdikbud Inhu Ibrahim Alimin membenarkan informasi tersebut,

Baca Juga: Viral Sekolah Disulap Jadi Hotel di Tengah Pandemi

Meski demikian, Ibrahim menegaskan bahwa Pemda Inhu belum memberikan keputusan atas pengunduran diri massal para kepala sekolah tersebut.

"Kabar soal pengunduran diri 64 orang Kepala SMP Negeri itu benar adanya," ujarnya singkat, Rabu (15/7/2020), sebagaimana dikutip dari Tribunnews.

Ibrahim mengungkapkan bahwa para kepala sekolah tersebut menuliskan surat pengunduran diri mereka secara resmi kemudian ditandatangani di atas materai.

Bahkan, surat pengunduran diri tersebut dikumpulkan dalam satu tas berkas warna merah dan diantarkan ke Kantor Disdikbud Inhu.

"Tas berkas ini saya terima pada Selasa siang kemarin," kata Ibrahim.

Ibrahim mengaku dirinya masih belum bisa mengungkapkan secara jelas alasan pengunduran diri para kepala sekolah tersebut.

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU