> >

PSSI Jadwalkan Pertemuan Virtual Bahas Kelanjutan Liga Indonesia

Sapa indonesia | 2 Juni 2020, 14:15 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sosialisasikan opsi kelanjutan kompetisi, PSSI kembali agendakan pertemuan dengan stakeholder sepakbola nasional pada 2 Juni 2020.

Pertemuan kembali akan digelar secara virtual ini rencananya  dihadiri perwakilan Klub Liga I dan II, asosiasi pemain serta pelatih.

Baca Juga: PSSI Minta RUPS Bahas Nasib Kompetisi Sepak Bola

Di forum ini PSSI akan menjelaskan opsi yang telah disiapkan terkait kelanjutan kompetisi .

Hal itu, dilakukan untuk mencari keputusan terbaik dan meminimalisir kerugian dari pihak-pihak yang terlibat.

Rencananya PSSI akan mengambil keputusan pada rapat komite eksekutif yang akan digelar setelah pertemuan atau paling lambat pada 3 Juni 2020. 

 

Penulis : Dea-Davina

Sumber : Kompas TV


TERBARU