> >

Pelanggan 1.300 VA dan 900 VA Nonsubsidi Bisa Dapat Listrik Gratis, Begini Caranya

Berita kompas tv | 28 April 2020, 20:40 WIB
Ilustrasi meteran listrik. (Sumber: (Pixaby))

“Melalui gerakan Light Up Indonesia ini kami berupaya membangun ketahanan ekonomi keluarga prasejahtera dan memberikan harapan di tengah kegelapan,"

"Dengan adanya bantuan ini, pemasukan yang mereka dapatkan saat ini bisa dialokasikan untuk membeli sembako dan kebutuhan lainnya untuk pencegahan Covid-19,” ujarnya dalam virtual press, Rabu (22/4/2020) lalu. 

Gerakan Light Up ini sebut dia, mengajak masyarakat yang ingin berdonasi melalui situs www.lightup.id.

Donasi yang dikumpulkan melalui gerakan Light Up Indonesia akan disalurkan keluarga prasejahtera yang menggunakan listrik PLN 900 VA hingga 1300 VA namun tidak mendapatkan subsidi dari pemerintah.

Veronica juga menyebutkan untuk tahap pertama donasi akan diberikan kepada 100.000 keluarga prasejahtera yang terbagi atas dua komunitas penerima manfaat.

Pertama adalah komunitas yang ditargetkan secara khusus, dan kedua adalah masyarakat umum yang merasa membutuhkan bantuan keringanan tagihan listrik.

Baca Juga: Dampak Corona, Konsumsi Listrik di Jawa-Bali Turun 9,55 Persen

Pada tahap awal ini, bersamaan dengan semangat Hari Kartini, Light Up akan menjangkau komunitas khusus yang terdiri dari 40.000 ibu pelaku usaha ultra mikro binaan YCAB Ventures.

Komunitas ini tersebar di wilayah Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Lampung.

"Pada tahap selanjutnya, Light Up akan menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan berdasarkan pendaftaran ID pelanggannya melalui website Light Up yang dikembangkan oleh PT Glotech Prima Vista (Do It)," katanya.

Sementara itu, Senior Executive Vice President Bisnis & Pelayanan Pelanggan PLN, Yuddy Setyo Wicaksono mengatakan, pihaknya sangat mengapresiasi gerakan Light Up Indonesia.

Ia berpendapat bahwa pada situasi seperti ini, semua bantuan yang dihadirkan bagi masyarakat memberikan tambahan semangat untuk dapat melalui masa-masa sulit.

"Kami harap kegiatan Ini bisa menginspirasi yang lainnya untuk turut membantu saudara-saudara kita yang tengah membutuhkan ditengah pandemik ini,"

"Untuk itu kami mengajak masyarakat menyebarluaskan niat baik ini untuk dapat bersama membantu meringankan beban mereka yang membutuhkan,” katanya.

Baca Juga: YLKI Dorong Diskon Tarif Listrik Juga Berlaku untuk Pelanggan 1.300 VA

Hal yang sama juga diungkapkan oleh CEO Do-It, Jennifer Claudia.

Ia mengaku bangga karena telah dipercaya untuk mendukung gerakan ini dari segi teknologi.

“Merupakan suatu kebanggaan bagi Do-It dapat dipercaya oleh PLN dan YCAB untuk mendukung gerakan ini dari segi teknologi,"

Penulis : fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU